Renungan Harian & Leadership Kristen
| Renungan | Bina | Bio | Buku | Doa | E-JEMMi | Kisah | Konsel | Leadership | Wanita | Humor |

Sunday, October 14, 2012

[i-kan-binaguru] Membuat anak Cerdas

---------------------------------------------------------------------   e-BinaGuru -- MILIS DISKUSI PARA PELAYAN ANAK DAN GURU SEKOLAH MINGGU     ---------------------------------------------------------------------   

Membuat Anak Cerdas.


Siapa yang tak mau mempunyai anak yang aktif dan cerdas ? Semua orang tua pasti ingin sekali mempunyai anak yang aktif dan cerdas. Tapi semua itu tidak lepas dari peran orang tuanya.
Lalu bagaimana membuat anak aktif, anak cerdas sesuai dengan perkembangan anak ? Berikut caranya :
  1. Beri kesempatan anak untuk membantu Suruhlah anak untuk mengambil sesuatu, misalnya "tolong ambilkan sepatu". Jangan memberitahu dimana letak sepatu, biarkan anak mencarinya sendiri.
  2. Ikutlah aktif bersama anak Sesuai dengan perkembangan anak, anak usia 3 – 5 tahun memang senang bergerak karena mereka sedang menyelesaikan tugas perkembangan motoriknya. Anda dapat mengajak anak menggambar apa saja yang disukai, tanyakan pada anak gambar apa yang dibuatnya. Biarkan anak anda berimajinasi dengan hasil gambarnya. Hal ini selain membuat anak aktif juga dapat merangsang kecerdasannya. Jangan lupa beri pujian pada gambar anak.  Selain menggambar, mendidik anak aktif dan cerdas dapat juga dilakukan dengan cara menciptakan mainan baru untuknya. Anda dapat menyediakan karton ukuran 30 x 30 cm dan buatlah huruf atau angka sebanyak yang anda mau. Mintalah anak untuk mewarnainya, saat anak mewarnai, kita dapat memberitahukan huruf atau angka apa yang diwarnai anak. ini dapat merangsang kecerdasannya. Setelah karton diwarnai, susunlah karton huruf dan angka secara acak. Minta anak untuk melompat ke atas karton dan menyebutkan huruf atau angka apa. Bisa juga anda yang meminta huruf atau angka, kemudian anak anda yang mencarinya.
  3. Jangan menghalang-halangi keaktifan anak Jika anak anda senang berlari, jangan dihalangi atau dilarang. Biarkan saja, tetapi tetap diawasi dan diperingatkan misalnya "nanti kalau jatuh sendiri, jangan nangis ya ?". Dari kalimat ini anak akan sedikit mengerti kalau dia harus menanggung resiko perbuatan yang dia lakukan, selain melatih anak menjadi aktif kita juga dapat mengembangkan kecerdasan verbalnya.
Bersiaplah mendapatkan anak yang aktif dan cerdas

---------------------------------------------------------------------    Bergabung kirim e-mail ke:         Berhenti kirim e-mail ke:        Untuk arsip: http://hub.xc.org/scripts/lyris.pl?enter=i-kan-BinaGuru   ---------------------------------------------------------------------   
Miliki Blog atau Website Sendiri
Dapatkan Panduannya
Hubungi : 0813 5643 8312 - 0857 5737 8151 - 0431 8013154
Format SMS : Panduan Isi Pesan
Klik Demo / Contoh & Tutor Tingkat Menengah
atau pilih template :
Klik, Pilih & Pesan Sekarang / Contoh & Tutor Tingkat Menengah
G R A T I S
The Christian Blog @ 2011 - 2012
Designer : Joni Wawoh, SH
hostgator promo