Renungan Harian & Leadership Kristen
| Renungan | Bina | Bio | Buku | Doa | E-JEMMi | Kisah | Konsel | Leadership | Wanita | Humor |

Saturday, May 3, 2014

Kalender Doa SABDA: 5 -- 11 Mei 2014

Anda terdaftar dengan alamat: iklanmdo.christ@blogger.com

KADOS -- Edisi 200 (5 -- 11 Mei 2014)

Salam damai Yesus Kristus,

Setiap hari, kita bertemu dengan banyak orang dan pasti ada beberapa di antara mereka yang sedang mengalami pergumulan. Bagaimanakah peran kita sebagai orang percaya dalam menolong mereka? Sikap mau menolong tidak hanya terlihat dalam hal fisik saja, tetapi juga ada satu bagian terpenting dalam menolong seseorang, yaitu dengan mendoakannya. Sudahkah Anda melakukannya? Kini, marilah kita mulai peka dan menuliskan beberapa nama teman/sahabat kita, terutama mereka yang sedang bergumul, lalu mendoakannya. Jangan lupa, bawalah pokok-pokok doa di bawah ini dalam doa Anda setiap hari. Selamat berdoa.

Pemimpin Redaksi KADOS,
Santi T.
< santi(at)in-christ.net >
< http://doa.sabda.org >


5 Mei 2014 -- Masalah Urbanisasi di Indonesia

Urbanisasi atau perpindahan penduduk dari desa ke kota memang masih dipercaya menjadi satu solusi bagi penduduk desa untuk mendapatkan kehidupan yang lebih baik. Konsep berpikir bahwa kehidupan di kota lebih maju dan bisa membawa perubahan hidup pada seseorang, menjadi motivasi utama mereka melakukan urbanisasi. Banyaknya orang yang melakukan urbanisasi justru membawa dampak yang kurang baik dalam perkotaan, seperti banyaknya pengangguran, gelandangan, dan pengemis, terutama jika mereka tidak memiliki pengalaman/pendidikan yang memadai. Ketidakmampuan mereka dalam mengikuti pola hidup masyarakat perkotaan menjadi masalah baru bagi pemerintah dan masyarakat sendiri. Marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus agar masalah urbanisasi di Indonesia bisa diatasi dengan bijaksana, tanpa merugikan salah satu pihak.

6 Mei 2014 -- Para Tukang Sampah

Jasa para tukang sampah sangat besar bagi masyarakat. Pekerjaan mereka dapat menolong masyarakat luas, terutama dalam hal kesehatan. Meskipun jasa mereka sangat besar, baik bagi masyarakat maupun lingkungan, namun penghasilan mereka sangatlah minim. Sampai saat ini, sebagian besar dari mereka masih hidup pas-pasan, bahkan kekurangan. Untuk itu, marilah kita berdoa agar para tukang sampah dapat bekerja dengan sungguh-sungguh dalam melayani masyarakat dan membersihkan lingkungan. Berdoalah pula agar pemerintah semakin memperhatikan kesejahteraan hidup mereka sehingga kesulitan hidup mereka dapat teratasi.

7 Mei 2014 -- Ketertiban Lalu Lintas di Perkotaan

Perilaku setiap orang di jalan raya sangat memengaruhi ketertiban dan kelancaran arus lalu lintas. Misalnya, ketika seseorang dengan sengaja melanggar lampu lalu lintas, tindakannya itu bisa mencelakai pengendara lain. Sebaliknya, jika setiap pengguna jalan mematuhi peraturan lalu lintas, secara tidak langsung mereka ikut membangun terjaganya ketertiban dan kelancaran lalu lintas. Marilah kita berdoa untuk semua pengguna jalan agar mereka memiliki kesadaran untuk tertib berlalu lintas dan memedulikan keselamatan banyak pihak di jalan raya. Berdoalah pula agar ada kerja sama yang baik antara masyarakat dan pemerintah agar ketertiban lalu lintas di perkotaan bisa terus ditingkatkan.

8 Mei 2014 -- Polisi Kristen di Indonesia

Profesi sebagai seorang polisi bukanlah hal yang mudah. Mereka harus mengabdikan diri untuk bangsa dan negara, terutama dalam menjaga stabilitas nasional. Sebagai salah satu aparat negara, polisi mengutamakan keamanan dan kepentingan masyarakat, mengayomi masyarakat, dan menolong masyarakat dalam berlalu lintas. Sebagai polisi Kristen, selain mengabdi dan melakukan tugasnya dengan penuh tanggung jawab, mereka harus bisa menjadi berkat dan terang bagi masyarakat. Untuk itu, marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus agar semua polisi Kristen bisa menjadi teladan yang baik bagi para polisi lainnya, baik melalui kinerja maupun sikapnya. Berdoalah pula agar para polisi Kristen di Indonesia bisa bekerja secara jujur dan penuh tanggung jawab, dengan mengutamakan kepentingan bangsa dan negara.

9 Mei 2014 -- Gaya Hidup Orang Kristen

Saat ini, banyak hal telah mengalami kemajuan, baik dari sisi mode, teknologi, cara berinteraksi, pergaulan, bahasa, maupun budaya. Sebagai orang Kristen, kita harus bijaksana dalam menyikapi kemajuan ini. Apabila kita tidak bisa menyikapi dengan bijaksana, kita bisa terhanyut dalam arus dunia yang kemungkinan besar akan menjauhkan kita dari Tuhan. Untuk mencegah hal ini, kita harus lebih rajin lagi membaca firman Tuhan dan mendekat kepada-Nya. Marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus agar setiap orang Kristen mampu merespons dengan bijaksana dan memiliki gaya hidup yang benar pada zaman yang semakin berkembang ini. Berdoalah pula agar setiap orang Kristen mampu menjadi teladan melalui cara hidupnya yang benar dan menjadi berkat bagi orang lain.

10 Mei 2014 -- Penginjilan untuk Anak-Anak Punk

Gerakan "punk" diartikan sebagai gerakan perlawanan "hebat" anak-anak muda melalui musik, gaya hidup, dan komunitas, dengan menciptakan kebudayaan sendiri. Kehidupan anak-anak punk cenderung melawan kehidupan masyarakat yang sudah mapan, cenderung bebas, tidak terikat tatanan sosial, dan terkesan eksklusif. Sebagian besar dari mereka mungkin adalah orang-orang yang belum mengenal firman Tuhan dan masih hidup dengan cara berpikir dan konsep mereka sendiri. Untuk itu, betapa pentingnya penginjilan dilakukan di antara mereka. Marilah kita berdoa agar banyak orang Kristen yang rindu dan terbeban untuk melakukan penginjilan kepada mereka, dan agar memiliki ketetapan hati dan semangat yang menyala-nyala dalam memberitakan firman Tuhan kepada anak-anak punk. Berdoalah pula agar setiap orang Kristen yang saat ini telah dan sedang menginjili anak-anak punk dapat tetap setia melakukan tugas panggilannya, dan anak-anak punk boleh membuka hati untuk menerima kebenaran Kristus.

11 Mei 2014 -- Pentingnya Publikasi Seputar Situs Kristen

Ada banyak cara untuk memperluas wawasan kita tentang kekristenan. Salah satunya melalui internet. Ada banyak situs Kristen dan bahan yang disajikan di dalamnya. Namun, alangkah lebih baiknya apabila kita mendapatkan sumber informasi seputar situs Kristen yang berkualitas dan layak untuk dikunjungi. Pastikan Anda berlangganan publikasi ICW yang diterbitkan oleh YLSA. Publikasi ICW berisi informasi seputar situs Kristen, perkembangan teknologi, dan informasi lainnya seputar dunia internet. Apabila Anda belum berlangganan, silakan mendaftar ke < icw(at)sabda.org >. Marilah kita berdoa agar publikasi ICW dapat terus menjadi berkat bagi para pengguna internet di Indonesia. Berdoalah pula agar para pelanggan publikasi ICW semakin mengalami kemudahan dalam mencari sumber informasi yang alkitabiah dan tepercaya untuk menunjang pelayanan dan pengembangan wawasan mereka.


Kontak: doa(at)sabda.org
Redaksi: Santi T. dan Sigit
Berlangganan: subscribe-i-kan-buah-doa(at)hub.xc.org
Berhenti: unsubscribe-i-kan-buah-doa(at)hub.xc.org
Arsip: http://sabda.org/publikasi/kados/arsip
BCA Ps. Legi Solo, No. 0790266579, a.n. Yulia Oeniyati
(c) 2014 -- Yayasan Lembaga SABDA < http://ylsa.org >

(e-RH) Mei 04 -- TEMPAT PENGIRIKAN

e-RH(c) ++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
e-Renungan Harian
Sarana untuk bertumbuh dalam iman & menjadi saksi Kristus
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Tanggal: Minggu, 4 Mei 2014
Bacaan : 1 Tawarikh 21:18-30
Setahun: 2 Raja-Raja 9-10
Nats: ...bahwa Daud harus pergi untuk mendirikan mezbah bagi TUHAN di
tempat pengirikan Ornan, orang Yebus itu. (1 Tawarikh 21:18)

Judul:

TEMPAT PENGIRIKAN

Apa maksud Tuhan meminta Daud pergi ke tempat pengirikan Ornan?
Hal ini terjadi setelah Daud melakukan perbuatan dosa. Tuhan
memerintahkan Daud mendirikan mezbah dan mempersembahkan kurban
bakaran untuk meminta pengampunan atas kesalahannya. Sebagai
tempatnya, Tuhan memilih pengirikan Ornan. Tempat pengirikan adalah
tempat para penuai gandum menumbuk untuk memisahkan biji gandum dan
sekam. Gandum ditaburkan ke udara dan hembusan angin akan membuang
serpihan kulit yang tidak berguna, sedangkan biji gandum jatuh ke
lantai untuk kemudian dipungut, dikumpulkan, dan dibawa ke lumbung
gandum.


Tempat pengirikan itu dapat menggambarkan proses pemurnian yang Daud
alami. Bagaikan sebutir gandum yang ditumbuk dan dihamburkan ke
udara, demikianlah Daud yang tercemar oleh dosa diproses agar
sekam-sekam dosa itu dipisahkan dari hidupnya. Proses inilah yang
memurnikan hidup Daud dari kejahatannya.


Untuk mendapatkan sebuah kehidupan yang murni dan berkenan di
hadapan Tuhan, masing-masing kita akan beroleh giliran masuk dalam
tempat pengirikan Tuhan. Tempat pengirikan itu mungkin berupa
pencobaan dan ujian yang dipakai Tuhan untuk menumbuk dan
mengguncangkan hidup kita. Ketika kita memahami cara Tuhan dalam
memurnikan hidup kita, tentu kita akan belajar mengucap syukur dan
memuji Tuhan sekali pun kita dibawa ke tempat pengirikan itu.
Sekalipun tempat pengirikan merupakan tempat yang menyakitkan, hal
itu berguna untuk memurnikan iman kita dan menjadikan kita indah di
mata-Nya. --Samuel Yudi Susanto /Renungan Harian

JIKA TUHAN MEMBAWA KITA KE TEMPAT PENGIRIKAN,
DIA SEDANG MEMURNIKAN IMAN KITA DAN MENDANDANI KARAKTER KITA.

e-RH Situs: http://renunganharian.net
e-RH arsip web: http://www.sabda.org/publikasi/e-rh/2014/05/04/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Diskusi renungan ini di Facebook:
https://www.facebook.com/groups/renungan.harian/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Ayat Alkitab: http://alkitab.sabda.org/?1+Tawarikh+21:18-30

1 Tawarikh 21:18-30

18 Kemudian malaikat TUHAN menyuruh Gad mengatakan kepada Daud,
bahwa Daud harus pergi untuk mendirikan mezbah bagi TUHAN di
tempat pengirikan Ornan, orang Yebus itu.
19 Lalu pergilah Daud, sesuai dengan perkataan Gad yang
diucapkannya demi nama TUHAN.
20 Ornan sedang mengirik gandum; ketika ia memalingkan diri,
dilihatnyalah malaikat itu; keempat anaknya yang bersama-sama
dengan dia menyembunyikan diri.
21 Ketika Daud sampai kepada Ornan, maka Ornan mengangkat mukanya
dan melihat Daud, lalu keluarlah ia dari tempat pengirikan,
kemudian sujudlah ia kepada Daud dengan mukanya ke tanah.
22 Berkatalah Daud kepada Ornan: "Berikanlah kepadaku tempat
pengirikan ini, supaya aku mendirikan di sini mezbah bagi TUHAN;
baiklah berikan itu kepadaku dengan harga penuh, supaya tulah
ini berhenti menimpa rakyat."
23 Jawab Ornan kepada Daud: "Ambillah, dan baiklah tuanku raja
melakukan apa yang dipandangnya baik. Lihatlah, aku berikan
lembu ini untuk korban bakaran dan eretan-eretan pengirik ini
untuk kayu bakar dan gandum untuk korban sajian, semuanya itu
kuberikan."
24 Tetapi berkatalah raja Daud kepada Ornan: "Bukan begitu,
melainkan aku mau membelinya dengan harga penuh, sebab aku tidak
mau mengambil milikmu untuk TUHAN dan tidak mau mempersembahkan
korban bakaran dengan tidak membayar apa-apa."
25 Maka Daud memberikan kepada Ornan sebagai bayaran tempat itu
emas seberat enam ratus syikal.
26 Lalu Daud mendirikan di sana mezbah bagi TUHAN, mempersembahkan
korban bakaran dan korban keselamatan dan memanggil TUHAN. Maka
TUHAN menjawab dia dengan menurunkan api dari langit ke atas
mezbah korban bakaran itu.
27 Lalu berfirmanlah TUHAN kepada malaikat itu supaya
dikembalikannya pedangnya ke dalam sarungnya.
28 Pada waktu itu juga Daud mempersembahkan korban di sana, ketika
ia melihat, bahwa TUHAN telah menjawab dia di tempat pengirikan
Ornan, orang Yebus itu.
29 Kemah Suci, yang dibuat Musa di padang gurun, dan mezbah korban
bakaran pada waktu itu ada di bukit pengorbanan di Gibeon,
30 tetapi Daud tidak berani pergi ke sana berhadapan dengan Allah
untuk menanyakan petunjuk-Nya, sebab ia takut kepada pedang
malaikat TUHAN itu.

Bacaan Alkitab Setahun:
http://alkitab.sabda.org/?2+Raja-Raja+9-10
Mobile: http://alkitab.mobi/tb/passage/2+Raja-Raja+9-10


e-RH(c) +++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Ditulis oleh penulis-penulis Indonesia
Diterbitkan dan Hak Cipta (c) oleh Yayasan Gloria

Diberkati? Jadilah berkat dengan mendukung pelayanan Yayasan Gloria.
Donasi: Rekening Bank BCA, No. 456 500 8880 a.n. YAY GLORIA

Friday, May 2, 2014

(e-RH) Mei 03 -- KASIH YANG MEMAAFKAN

e-RH(c) ++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
e-Renungan Harian
Sarana untuk bertumbuh dalam iman & menjadi saksi Kristus
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Tanggal: Sabtu, 3 Mei 2014
Bacaan : Hosea 2:13-22
Setahun: 2 Raja-Raja 6-8
Nats: Aku akan menjadikan engkau isteri-Ku untuk selama-lamanya dan
Aku akan menjadikan engkau isteri-Ku dalam keadilan dan
kebenaran, dalam kasih setia dan kasih sayang. (Hosea 2:18)

Judul:

KASIH YANG MEMAAFKAN

Seorang istri memberikan kesaksian. Ketika ia tahu suaminya
selingkuh, awalnya ia sangat marah. Namun, karena komitmennya untuk
menjaga pernikahan sangat kuat, ia pun belajar menerimanya. Cintanya
kepada suami dan anak-anaknya memampukannya untuk memaafkan walaupun
memerlukan waktu yang cukup lama. Alhasil, keutuhan keluarganya
dapat dipertahankan sampai sekarang.


Kisah nabi Hosea memberikan pelajaran berharga tentang hal itu.
Ketika Gomer, istrinya, berkhianat, ia tetap menerimanya dengan
baik. Hosea mau kembali berbagi hidup demi ke langgengan pernikahan
tersebut. Ia berinisiatif membangun kembali hubungan suami-istri
yang telah dirusak oleh perzinaan itu bukan sekadar dengan
mempertahankan ikrar pernikahan, melainkan kembali menyatukan
dirinya dengan Gomer menjadi satu daging. Kita belajar bahwa Tuhan
rindu agar hubungan yang fungsional-Hosea dan Gomer sebagai pasangan
suami-istri yang sah secara hukum-bertumbuh menjadi personal: Hosea
dan Gomer saling mengasihi.


Kisah pernikahan Hosea dan Gomer tidak lain gambaran kasih Tuhan
kepada kita. Kita dulu adalah Gomer; ataukah sekarang masih seperti
dia? Tuhan dengan api cinta yang menyala-nyala mengejar kita, rindu
kita menjadi kekasih-Nya. Apakah kita tetap memilih melacurkan diri?
Sampai kapan kita mau terus lari? Ada hubungan yang begitu intim dan
mesra yang Tuhan telah siapkan bagi kita. Mari kita dengarkan Dia
dan sambutlah cinta-Nya dalam hidup kita. Tak ada seorang pun yang
mencintai kita seperti Dia. --Eddy Nugroho /Renungan Harian

MEMAAFKAN ADALAH BENTUK CINTA YANG PALING TINGGI
DAN PALING INDAH. (ROBERT MULLER)

e-RH Situs: http://renunganharian.net
e-RH arsip web: http://www.sabda.org/publikasi/e-rh/2014/05/03/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Diskusi renungan ini di Facebook:
https://www.facebook.com/groups/renungan.harian/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Ayat Alkitab: http://alkitab.sabda.org/?Hosea+2:13-22

Hosea 2:13-22

13 "Sebab itu, sesungguhnya, Aku ini akan membujuk dia, dan membawa
dia ke padang gurun, dan berbicara menenangkan hatinya.
14 Aku akan memberikan kepadanya kebun anggurnya dari sana, dan
membuat lembah Akhor menjadi pintu pengharapan. Maka dia akan
merelakan diri di sana seperti pada masa mudanya, seperti pada
waktu dia berangkat keluar dari tanah Mesir.
15 Maka pada waktu itu, demikianlah firman TUHAN, engkau akan
memanggil Aku: Suamiku, dan tidak lagi memanggil Aku: Baalku!
16 Lalu Aku menjauhkan nama para Baal dari mulutmu, maka nama
mereka tidak lagi disebut.
17 Aku akan mengikat perjanjian bagimu pada waktu itu dengan
binatang-binatang di padang dan dengan burung-burung di udara,
dan binatang-binatang melata di muka bumi; Aku akan meniadakan
busur panah, pedang dan alat perang dari negeri, dan akan
membuat engkau berbaring dengan tenteram.
18 Aku akan menjadikan engkau isteri-Ku untuk selama-lamanya dan
Aku akan menjadikan engkau isteri-Ku dalam keadilan dan
kebenaran, dalam kasih setia dan kasih sayang.
19 Aku akan menjadikan engkau isteri-Ku dalam kesetiaan, sehingga
engkau akan mengenal TUHAN.
20 Maka pada waktu itu, demikianlah firman TUHAN, Aku akan
mendengarkan langit, dan langit akan mendengarkan bumi.
21 Bumi akan mendengarkan gandum, anggur dan minyak, dan mereka ini
akan mendengarkan Yizreel.
22 Aku akan menaburkan dia bagi-Ku di bumi, dan akan menyayangi Lo-
Ruhama, dan Aku berkata kepada Lo-Ami: Umat-Ku engkau! dan ia
akan berkata: Allahku!"

Bacaan Alkitab Setahun:
http://alkitab.sabda.org/?2+Raja-Raja+6-8
Mobile: http://alkitab.mobi/tb/passage/2+Raja-Raja+6-8


e-RH(c) +++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Ditulis oleh penulis-penulis Indonesia
Diterbitkan dan Hak Cipta (c) oleh Yayasan Gloria

Diberkati? Jadilah berkat dengan mendukung pelayanan Yayasan Gloria.
Donasi: Rekening Bank BCA, No. 456 500 8880 a.n. YAY GLORIA

Thursday, May 1, 2014

[i-kan-humor] [e-Humor] PESAWAT "DELAYED" -- 2333 Mei/2014

Anda terdaftar dengan alamat: iklanmdo.christ@blogger.com

e-Humor
2333, Mei 2014

Shalom,

Bagi Anda yang pernah menjadi korban keterlambatan pesawat, pasti tahu perasaan kesal dan tidak berdaya yang timbul saat mendengar petugas mengumumkan terjadinya penundaan penerbangan. Banyak hal yang menyebabkan keterlambatan tersebut, mulai dari padatnya lalu lintas pesawat hingga pesawat yang belum layak terbang. Cerita berikut ini mungkin bisa menjadi gambaran salah satu alasan terhambatnya penerbangan Anda. Jika suatu saat Anda mengalami penundaan penerbangan, semoga Anda teringat cerita berikut ini dan bisa sedikit tersenyum untuk meredakan kekesalan Anda.

Pemimpin Redaksi e-Humor,
Yegar
< http://humor.sabda.org/ >


2333. PESAWAT "DELAYED"

Suatu pagi, seorang pria menghubungi perusahaan taksi dan mengajukan komplain karena taksi yang dipesannya untuk mengantarnya ke bandara belum juga datang setelah setengah jam lebih ditunggu. Operator telepon perusahaan taksi tersebut meminta maaf, "Kami mohon maaf yang sebesar-besarnya karena taksi kami belum tiba di tempat Bapak. Namun, jangan cemas karena jadwal penerbangan di sini selalu terlambat."

"Ya, memang benar penerbangan pagi ini akan terlambat," si penelepon menjawab, "Karena saya adalah pilot penerbangan pagi ini!!"

[The Treasury of Clean Jokes, halaman 17]

Aku bersegera dan tidak berlambat-lambat untuk berpegang pada perintah-perintah-Mu. (Mazmur 119:60) < http://alkitab.sabda.org/?Mazmur+119:60>


KUIS HUMOR

Kuis minggu lalu 219: Siapakah nama saudara perempuan Laban, yang sudah lama mandul, tetapi kemudian melahirkan anak kembar?

Jawaban dari pelanggan Publikasi e-Humor:
- Anny S <godwithanny5ms@xxx>: Namanya "Ribka" - Kej. 25:20.
- Julius Nabubois <jnabubois@xxx>: Ribka (Kejadian 25:20-26).
- Fitry Sitorus <fitry.sitorus@xxx>: Ribka.
- Herni Paembonan <hernipaembonan@xxx>: Ribka.

Jawaban dari Fan Page Facebook e-Humor:
Hanna Theresia Tobing: Ribka, istri Ishak.
Sion Leo Betwin Sagala: Ribka.
Dian Mardiyanti: Ribka.
Ros Itha: Ribka dan anak kembarnya, Esau dan Yakub.

Jawaban e-Humor: Ribka (Kej 25:21-26).

Wow! Terima kasih ya, untuk pelanggan yang sudah berpartisipasi menjawab kuis minggu lalu. Nah sekarang, silakan jawab pertanyaan kuis berikut ini.

Kuis minggu ini 220: Siapakah yang menyembunyikan seratus orang nabi dalam gua pada waktu Izebel memerintahkan untuk melenyapkan nabi-nabi TUHAN?

Jawaban beserta nama Anda akan diumumkan pada edisi kuis e-Humor selanjutnya. Oleh karena itu, kirim jawaban Anda secepatnya ke Redaksi e-Humor, maksimal lima hari setelah Anda menerima edisi ini ya.

Bagi Anda yang memiliki tebak-tebakan untuk dipasang sebagai kuis di e-Humor, silakan kirim ke: < humor(at)sabda.org >. Kami tunggu jawaban dan kirimannya, ya. Terima kasih banyak!


Kontak: humor(at)sabda.org
Redaksi: Yegar, Tika, dan Lusia
Berlangganan: subscribe-i-kan-humor(at)hub.xc.org
Berhenti: unsubscribe-i-kan-humor(at)hub.xc.org
Arsip: http://sabda.org/publikasi/e-humor/arsip
BCA Ps. Legi Solo, No. 0790266579, a.n. Yulia Oeniyati
(c) 2014 -- Yayasan Lembaga SABDA < http://ylsa.org >

(e-RH) Mei 02 -- AWAL PEMBELAJARAN

e-RH(c) ++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
e-Renungan Harian
Sarana untuk bertumbuh dalam iman & menjadi saksi Kristus
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Tanggal: Jumat, 2 Mei 2014
Bacaan : Amsal 1:1-7
Setahun: 2 Raja-Raja 4-5
Nats: Takut akan TUHAN adalah permulaan pengetahuan, tetapi orang
bodoh menghina hikmat dan didikan. (Amsal 1:7)

Judul:

AWAL PEMBELAJARAN

Suatu kali anak bungsu saya bertanya mengapa toko anak Tuhan tutup
pada hari Minggu. Syukurlah, kakak nya sudah bisa menjelaskan, "Kita
berhenti melakukan aktivitas sehari-hari, supaya bisa beribadah. Kan
itu perintah Tuhan." Ha, saya tak perlu menjelaskan lagi. Lalu, sang
kakak bertanya tentang mitos budaya di Jogja. "Ma, apa betul kita
tidak boleh pakai baju hijau kalau pergi ke Pantai Selatan?
Memangnya kenapa?" Ha, sekarang saya tak mau menghindar. Sebab, saya
ingin mereka mengetahui kebenaran.


Sebagai orangtua, kita perlu me mastikan cara pandang anak kita
terhadap segala sesuatu. Apakah mereka sudah memiliki cara pandang
yang benar? Cara pandang siapakah yang mereka ikuti? Apakah cara
pandang para ilmuwan, cendekiawan, atau cara pandang Tuhan? Mari
cermati nasihat Firman hari ini: Takut akan Tuhan adalah permulaan
pengetahuan. Apa artinya ini? Cara pandang anak kita hendaknya
selaras dengan cara pandang Allah. Bagaimana Allah memandang
sesuatu, demikian pula anak kita harus melihatnya. Cara pandang
Allah itu akan mengarahkan cara anak kita menanggapi segala sesuatu!


Bila anak-anak sudah memiliki dasar ini, kita tak perlu lagi
khawatir bila mereka memasuki belantara informasi. Mereka boleh
belajar dan menyerap apa saja. Biarlah mereka menyaringnya bersama
Tuhan. Mereka akan tahu mana yang boleh dilakukan, mana yang tidak.
Mana yang perlu disimpan, mana yang lebih baik dibuang. Mana yang
bisa dipercaya, mana yang tidak. Inilah pembelajaran. --Agustina
Wijayani/Renungan Harian

DAMPINGI ANAK-ANAK KITA MENGENAL ALLAH DARI DEKAT,
HINGGA DI HATI MEREKA CARA PANDANG ALLAH PUN MELEKAT.

e-RH Situs: http://renunganharian.net
e-RH arsip web: http://www.sabda.org/publikasi/e-rh/2014/05/02/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Diskusi renungan ini di Facebook:
https://www.facebook.com/groups/renungan.harian/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Ayat Alkitab: http://alkitab.sabda.org/?Amsal+1:1-7

Amsal 1:1-7

1 Amsal-amsal Salomo bin Daud, raja Israel,
2 untuk mengetahui hikmat dan didikan, untuk mengerti kata-kata
yang bermakna,
3 untuk menerima didikan yang menjadikan pandai, serta kebenaran,
keadilan dan kejujuran,
4 untuk memberikan kecerdasan kepada orang yang tak berpengalaman,
dan pengetahuan serta kebijaksanaan kepada orang muda--
5 baiklah orang bijak mendengar dan menambah ilmu dan baiklah
orang yang berpengertian memperoleh bahan pertimbangan--
6 untuk mengerti amsal dan ibarat, perkataan dan teka-teki orang
bijak.
7 Takut akan TUHAN adalah permulaan pengetahuan, tetapi orang
bodoh menghina hikmat dan didikan.

Bacaan Alkitab Setahun:
http://alkitab.sabda.org/?2+Raja-Raja+4-5
Mobile: http://alkitab.mobi/tb/passage/2+Raja-Raja+4-5


e-RH(c) +++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Ditulis oleh penulis-penulis Indonesia
Diterbitkan dan Hak Cipta (c) oleh Yayasan Gloria

Diberkati? Jadilah berkat dengan mendukung pelayanan Yayasan Gloria.
Donasi: Rekening Bank BCA, No. 456 500 8880 a.n. YAY GLORIA

Wednesday, April 30, 2014

BULETIN DOA "OPEN DOORS" -- MEI 2014

Anda terdaftar dengan alamat: iklanmdo.christ@blogger.com

BULETIN DOA "OPEN DOORS" -- MEI 2014

Kamis, 1 Mei 2014 -- Algeria

Para wanita Kristen di Algeria rentan menjadi korban KDRT atau pengasingan, khususnya bila mereka adalah satu-satunya orang percaya di tengah-tengah keluarganya. Berdoalah untuk mereka agar terus bertumbuh dan semakin dekat dengan Tuhan.

Jumat, 2 Mei 2014 -- Afrika Utara

Sekelompok orang percaya di Afrika Utara kini sedang memperbarui komitmennya kepada Tuhan agar dapat menampilkan karakter Kristus dalam kehidupan keseharian mereka. Bersukacitalah akan hal ini dan doakan agar kisah mereka menginspirasi banyak orang untuk datang kepada Yesus.

Sabtu, 3 Mei 2014 -- Libya

Hingga kini, stabilitas nasional Libya masih berada di ujung tanduk. Pemerintah belum mampu mengendalikan situasi yang masih genting dan gerakan berbagai kelompok fanatik di negeri itu. Berdoalah untuk keamanan dan perdamaian di Libya.

Minggu, 4 Mei 2014 -- Libya

Berdoalah agar umat Kristen Libya bisa bebas beribadah sehingga dapat pula mengakui identitas iman mereka. Doakan juga para pengerja kemanusiaan yang sebagian adalah ekspatriat dari Afrika yang sering kali diperlakukan tidak baik.

Senin, 5 Mei 2014 -- Libia

Berdoalah untuk seorang saudara kita di Libya yang anggota keluarganya tergabung dalam kelompok teroris. Berdoalah agar ia tetap teguh dalam iman percaya pada Kristus dan kiranya Tuhan senantiasa mencurahkan kekuatan kepadanya.

Selasa, 6 Mei 2014 -- Mauritania

Bersyukurlah pada Tuhan yang telah mengirimkan para relawan asing bidang kemanusiaan ke Mauritania untuk menguatkan umat Kristen di sana. Berdoalah untuk para relawan tersebut dan orang percaya di Mauritania yang harus merahasiakan identitas keimanannya.

Rabu, 7 Mei 2014 -- Mauritania

Anak-anak sekolah minggu di Mauritania telah menjalani masa-masa sulit, termasuk menderita penyakit akut. Kondisi ini tentu turut menghambat mereka dalam menerima pengajaran firman Tuhan. Berdoalah untuk kesembuhan dan pemulihan atas anak-anak ini.

Kamis, 8 Mei 2014 -- Senegal

Sebanyak 40 persen dari total populasi di Senegal adalah para pengangguran usia muda yang kecewa pada Ihwanul Muslimin sehingga mereka mulai mencari bentuk keagamaan M yang lebih modern/tidak kolot. Mereka juga beranggapan bahwa pemerintah telah gagal dalam menjalankan sistem politik di Senegal. Berdoalah agar kiranya Tuhan membuka diri-Nya pada saat mereka sedang mencari-cari kebenaran.

Jumat, 9 Mei 2014 -- Gambia

Meski Gambia dikenal sebagai negara dengan populasi M terbesar di seluruh Afrika, umat M di sana masih tergolong toleran terhadap agama-agama lain. Berdoalah bagi para pemimpin gereja agar memanfaatkan kesempatan ini sebaik-baiknya dengan penuh hikmat dan kebijaksanaan untuk membagikan kasih Kristus.

Sabtu, 10 Mei 2014 -- Guinea

Gereja di Guinea tidak memiliki kesiapan dalam menghadapi penganiayaan maupun dalam menyediakan bantuan yang cukup layak bagi jemaat yang menderita. Berdoalah agar Tuhan memperlengkapi dan melindungi para petobat baru dari latar belakang M dan penganut animisme yang kini terus-menerus menjadi bulan-bulanan penganiayaan.

Minggu, 11 Mei 2014 -- Guinea Bissau

Ketidakstabilan politik Guinea-Bissau menciptakan semacam "undangan masuk" bagi para pengedar narkoba selama dekade terakhir ini. Berdoalah agar Tuhan membangkitkan seorang pemimpin yang takut akan Allah dan cinta damai di tengah bangsa ini sehingga dapat menyelesaikan krisis keagamaan, perdagangan narkoba, dan mengatur kehidupan rakyat menjadi lebih baik.

Senin, 12 Mei 2014 -- Republik Pesisir Ivory

Berbagai bentuk penganiayaan terjadi di Republik Pesisir Ivory. Berdoalah agar Tuhan mencurahkan ketekunan dan pengetahuan-Nya kepada para pemimpin gereja dalam melayani jemaatnya, serta menjaga keteguhan iman seluruh anak Tuhan di negara ini.

Selasa, 13 Mei 2014 -- Togo

Presiden Togo, Faure Gnassingbé, saat ini sedang berusaha keras mengembalikan kredibilitas pemerintah dan kepercayaan warga terhadapnya. Berdoalah agar Tuhan senantiasa menuntun pemerintahan dalam memulihkan stabilitas nasional Togo.

Rabu, 14 Mei 2014 -- Togo

Agama M di Togo berkembang pesat melalui bisnis dan perekonomian, pendirian pusat pelayanan sosial, dan pembangunan tempat ibadah mereka. Berdoalah bagi gereja-gereja yang menghadapi ancaman dan penganiayaan sehari-hari, baik dari umat M maupun penganut kepercayaan tradisional, kiranya mereka tetap bersemangat mengabarkan Injil kepada bangsanya.

Kamis, 15 Mei 2014 -- Nigeria Utara

Waktu telah berjalan hampir 4 tahun sejak pertama kali kelompok militan Boko Haram melancarkan serangannya kepada umat Kristen di Nigeria Utara. Berdoalah untuk para pemimpin gereja yang melayani jemaat, khususnya di wilayah Yobe yang sangat rentan akan serangan mendadak.

Jumat, 16 Mei 2014 -- Rep. Afrika Tengah

Setidaknya, 1 juta orang telah menjadi korban kekerasan di Rep. Afrika Tengah. Berdoalah untuk mereka yang terpaksa mengungsi, khususnya para wanita dan remaja putri yang menjadi korban perkosaan dan pelecehan seksual. Kiranya Tuhan bekerja dalam memulihkan setiap hati mereka yang terluka.

Sabtu, 17 Mei 2014 -- Rep. Afrika Tengah

Berdoalah bagi semua pihak (baik dari dalam maupun pihak asing) yang mengupayakan terciptanya perdamaian di Rep. Afrika Tengah. Kiranya Tuhan senantiasa melindungi dan memberkati umat-Nya, serta mencurahkan kasih karunia-Nya kepada pemerintah yang kewalahan menghadapi kekacauan di negara ini.

Minggu, 18 Mei 2014 -- Sudan Selatan

Berdoalah bagi terciptanya kedamaian di Sudan Selatan. Meski perjanjian damai antara pemerintah dan para pemberontak telah disepakati dan ditandatangani, tetapi kekerasan masih terjadi di negeri itu. Berdoalah untuk campur tangan Allah, Sang Raja Damai, dalam memulihkan situasi.

Senin, 19 Mei 2014 -- Ethiopia

Baru-baru ini, seorang saudara kita dari latar belakang M bernama Ali Adem, kehilangan seluruh hartanya dalam sebuah kebakaran. Kelompok ekstremis M membakar rumah dan ladang miliknya. Berdoalah untuk kekuatan dan ketabahan bagi Ali dan keluarganya. Kiranya berkat Tuhan tercurah dalam upaya mereka untuk bangkit kembali.

Selasa, 20 Mei 2014 -- Filipina Selatan

Kelas Pemuridan khusus remaja dari latar belakang M akan kembali diselenggarakan tanggal 21 -- 22 Mei 2014 ini di Filipina Selatan. Para remaja ini datang dari berbagai pulau di Filipina dengan dinamika penganiayaan yang kompleks setiap harinya. Berdoalah untuk keamanan perjalanan yang ditempuh setiap anak dari masing-masing pulau, serta untuk kesuksesan acara ini dan kesiapan seluruh tim Open Doors yang terlibat.

Rabu, 21 Mei 2014 -- Filipina Selatan

Setelah peristiwa pembantaian seorang nelayan Kristen dari suku Sama terjadi di wilayah Sangali, banyak peserta kelas pemuridan dan pendalaman Alkitab yang diselenggarakan oleh Open Doors bersembunyi karena ketakutan, bahkan ada yang sampai mengungsi keluar. Berdoalah untuk mereka, serta untuk jemaat yang masih bertahan di daerahnya.

Kamis, 22 Mei 2014 -- Indonesia

Sejak Desember 2013, sebuah rancangan UU baru yang mendukung agar Hukum Syariat diberlakukan atas semua kalangan penduduk di Aceh tanpa terkecuali, saat ini tinggal menanti persetujuan Kemendagri untuk segera disahkan. Berdoalah untuk campur tangan Tuhan atas masalah ini.

Jumat, 23 Mei 2014 -- Indonesia

Ada banyak petobat baru dari kaum SALAM yang masih belum sepenuhnya meninggalkan kebiasaan agama M serta kesulitan dalam memahami pengajaran Kristen. Berdoalah agar program pemuridan Open Doors Indonesia selanjutnya dapat menumbuhkan dan meneguhkan iman mereka, serta memuaskan roh yang lapar dan haus akan Tuhan.

Sabtu, 24 Mei 2014 -- Korea Utara

Berdoalah untuk pekerjaan Tuhan di Korea Utara karena akhir-akhir ini situasi semakin genting bagi anak-anak Tuhan. Berdoalah agar Tuhan membuka setiap pintu yang tertutup bagi para hamba Tuhan dan pelayan-Nya untuk menjangkau anak-anak Tuhan dan jiwa-jiwa baru.

Minggu, 25 Mei 2014 -- Malaysia

Umat Kristen di Malaysia dibatasi gerak-geriknya oleh pemerintah dan dimusuhi oleh masyarakat. Kepolisian Malaysia saat ini sedang berencana membuka suatu unit khusus penegakan Hukum Syariat. Berdoalah untuk perlindungan Tuhan serta hikmat ma'rifat atas orang-orang percaya di negara ini.

Senin, 26 Mei 2014 -- Malaysia

Baru-baru ini, telah terjadi upaya suap terhadap kaum SALAM di wilayah Malaysia Timur agar kembali menjadi umat M. Berdoalah agar anak-anak Tuhan tidak tergoda dengan tawaran uang tersebut, berdoalah juga bagi gereja lokal dalam menanggulangi fenomena ini.

Selasa, 27 Mei 2014 -- Brunei

Penegakan Hukum Syariat secara menyeluruh berarti pemberlakuan bagi siapa saja, termasuk warga negara non-M. Puji Tuhan, para pengacara Kristen telah memperlengkapi pemimpin-pemimpin gereja dengan pengetahuan hukum yang cukup. Berdoalah agar seluruh umat Kristen di Brunei tetap bertahan dalam iman pada Kristus, meski menghadapi banyak tantangan.

Rabu, 28 Mei 2014 -- Brunei

Terlahir sebagai seorang keturunan Melayu berarti memeluk agama M sejak lahirnya. Siapa saja yang ketahuan murtad dari agama M akan menghadapi pemenjaraan. Sering kali, petobat baru justru mengasingkan diri dari gereja atau persekutuan orang percaya karena takut ditangkap. Berdoalah agar Tuhan membukakan jalan bagi mereka untuk beribadah dan bersekutu dengan saudara seiman.

Kamis, 29 Mei 2014 -- Vietnam

Puji Tuhan atas pemeliharaan Allah yang sempurna bagi Sekolah Alkitab Tyrannus yang mempersiapkan dan memperlengkapi ribuan pemimpin jemaat masa depan bagi gereja di Vietnam. Berdoalah untuk seluruh siswa agar semakin diperkaya dengan pengetahuan Alkitabiah demi membangun jemaat Tuhan kelak.

Jumat, 30 Mei 2014 -- China

Hannah adalah seorang perempuan SALAM dari Suku Hui yang dikucilkan oleh keluarganya karena memilih menjadi pengikut Kristus. Namun, saat ayahnya yang masih beragama M jatuh sakit, Hannah rutin membesuknya sehingga akhirnya, ia diterima kembali di rumahnya. Berdoalah agar Hannah, dengan keberanian dapat bersaksi tentang Yesus kepada seluruh keluarganya.

Sabtu, 31 Mei 2014 -- China dan Tibet

Moses, seorang pendeta China, memohon doa-doa Saudara atas Tibet. Kesejahteraan rohani di sana terancam karena maraknya praktik penyembahan kepada berhala dan roh-roh jahat (okultisme). Berdoalah juga agar Allah membangkitkan penginjil-penginjil dan pendeta seperti Moses untuk melayani pekerjaan Tuhan di China dan Tibet.


Kontak: doa(at)sabda.org
< http://www.opendoors.org >
< http://misi.sabda.org/yayasan_obor_damai_indonesia >
< http://www.sabda.org/publikasi/opendoors >
Berlangganan: subscribe-i-kan-buah-doa(at)hub.xc.org
Berhenti: unsubscribe-i-kan-buah-doa(at)hub.xc.org

(e-RH) Mei 01 -- MINDER KARENA CADEL

e-RH(c) ++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
e-Renungan Harian
Sarana untuk bertumbuh dalam iman & menjadi saksi Kristus
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Tanggal: Kamis, 1 Mei 2014
Bacaan : Keluaran 4:1-17
Setahun: 2 Raja-Raja 1-3
Nats: Siapakah yang membuat lidah manusia, siapakah yang membuat orang
bisu atau tuli, membuat orang melihat atau buta; bukankah Aku,
yakni TUHAN? (Keluaran 4:11)

Judul:

MINDER KARENA CADEL

Ketika ditugasi memandu acara perayaan ulang tahun gereja, awalnya
saya menolak karena merasa tidak mampu. Selain tidak berpengalaman,
saya pun minder karena cadel. Saya takut tidak dapat
mengartikulasikan kata-kata dengan jelas di depan jemaat sehingga
mengundang kritik terhadap saya. Namun, seorang teman mengingatkan
saya untuk mengubah fokus. Ia menyarankan agar saya berfokus pada
kuasa Allah yang mampu memakai siapa pun, sedangkan tugas saya
adalah menyediakan diri untuk dipakai oleh-Nya.


Ketakutan saya itu tidak seberapa dibandingkan dengan apa yang
dirasakan Musa sehingga ia mengelak tugas dari Tuhan (ayat 1-13).
Musa menolak diutus. Meskipun marah, Tuhan memberikan solusi dengan
memilih Harun sebagai penolong (ay. 14-16). Musa berfokus pada
keterbatasan dan ketakutannya. Ia tidak yakin mampu menjalankan
tugas besar ini. Ketakutan ini sangat manusiawi karena Israel bangsa
yang sangat besar dan ia khawatir mereka menolaknya. Namun, akhirnya
Musa belajar berfokus pada kuasa Tuhan sehingga ia dimampukan
membawa Israel keluar dari Mesir.


Sekalipun Tuhan telah menunjukkan karya-Nya dalam hidup kita, kita
kerap merasa tidak mampu, minder, dan takut untuk menjadi alat-Nya.
Semua itu karena kita berfokus pada kemampuan diri dan lupa akan
kuasa Tuhan. Ketika Tuhan mempercayakan suatu tugas pada kita, saat
itu pula Ia memperlengkapi kita dengan kemampuan. Marilah kita
menyediakan diri dengan penuh kerelaan untuk dipakai dan
diperlengkapi oleh-Nya. --Rellin Ayudya /Renungan Harian

KETIKA KITA TIDAK MAMPU, ALLAH MAMPU.
KETIKA KITA MAMPU, ITU KARENA ALLAH MEMAMPUKAN.

e-RH Situs: http://renunganharian.net
e-RH arsip web: http://www.sabda.org/publikasi/e-rh/2014/05/01/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Diskusi renungan ini di Facebook:
https://www.facebook.com/groups/renungan.harian/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Ayat Alkitab: http://alkitab.sabda.org/?Keluaran+4:1-17

Keluaran 4:1-17

1 Lalu sahut Musa: "Bagaimana jika mereka tidak percaya kepadaku
dan tidak mendengarkan perkataanku, melainkan berkata: TUHAN
tidak menampakkan diri kepadamu?"
2 TUHAN berfirman kepadanya: "Apakah yang di tanganmu itu?" Jawab
Musa: "Tongkat."
3 Firman TUHAN: "Lemparkanlah itu ke tanah." Dan ketika
dilemparkannya ke tanah, maka tongkat itu menjadi ular, sehingga
Musa lari meninggalkannya.
4 Tetapi firman TUHAN kepada Musa: "Ulurkanlah tanganmu dan
peganglah ekornya" --Musa mengulurkan tangannya, ditangkapnya
ular itu, lalu menjadi tongkat di tangannya
5 --"supaya mereka percaya, bahwa TUHAN, Allah nenek moyang
mereka, Allah Abraham, Allah Ishak dan Allah Yakub telah
menampakkan diri kepadamu."
6 Lagi firman TUHAN kepadanya: "Masukkanlah tanganmu ke dalam
bajumu." Dimasukkannya tangannya ke dalam bajunya, dan setelah
ditariknya ke luar, maka tangannya kena kusta, putih seperti
salju.
7 Sesudah itu firman-Nya: "Masukkanlah tanganmu kembali ke dalam
bajumu." Musa memasukkan tangannya kembali ke dalam bajunya dan
setelah ditariknya ke luar, maka tangan itu pulih kembali
seperti seluruh badannya.
8 "Jika mereka tidak percaya kepadamu dan tidak mengindahkan tanda
mujizat yang pertama, maka mereka akan percaya kepada tanda
mujizat yang kedua.
9 Dan jika mereka tidak juga percaya kepada kedua tanda mujizat
ini dan tidak mendengarkan perkataanmu, maka engkau harus
mengambil air dari sungai Nil dan harus kaucurahkan di tanah
yang kering, lalu air yang kauambil itu akan menjadi darah di
tanah yang kering itu."
10 Lalu kata Musa kepada TUHAN: "Ah, Tuhan, aku ini tidak pandai
bicara, dahulupun tidak dan sejak Engkau berfirman kepada
hamba-Mupun tidak, sebab aku berat mulut dan berat lidah."
11 Tetapi TUHAN berfirman kepadanya: "Siapakah yang membuat lidah
manusia, siapakah yang membuat orang bisu atau tuli, membuat
orang melihat atau buta; bukankah Aku, yakni TUHAN?
12 Oleh sebab itu, pergilah, Aku akan menyertai lidahmu dan
mengajar engkau, apa yang harus kaukatakan."
13 Tetapi Musa berkata: "Ah, Tuhan, utuslah kiranya siapa saja yang
patut Kauutus."
14 Maka bangkitlah murka TUHAN terhadap Musa dan Ia berfirman:
"Bukankah di situ Harun, orang Lewi itu, kakakmu? Aku tahu,
bahwa ia pandai bicara; lagipula ia telah berangkat menjumpai
engkau, dan apabila ia melihat engkau, ia akan bersukacita dalam
hatinya.
15 Maka engkau harus berbicara kepadanya dan menaruh perkataan itu
ke dalam mulutnya; Aku akan menyertai lidahmu dan lidahnya dan
mengajarkan kepada kamu apa yang harus kamu lakukan.
16 Ia harus berbicara bagimu kepada bangsa itu, dengan demikian ia
akan menjadi penyambung lidahmu dan engkau akan menjadi seperti
Allah baginya.
17 Dan bawalah tongkat ini di tanganmu, yang harus kaupakai untuk
membuat tanda-tanda mujizat."

Bacaan Alkitab Setahun:
http://alkitab.sabda.org/?2+Raja-Raja+1-3
Mobile: http://alkitab.mobi/tb/passage/2+Raja-Raja+1-3


e-RH(c) +++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Ditulis oleh penulis-penulis Indonesia
Diterbitkan dan Hak Cipta (c) oleh Yayasan Gloria

Diberkati? Jadilah berkat dengan mendukung pelayanan Yayasan Gloria.
Donasi: Rekening Bank BCA, No. 456 500 8880 a.n. YAY GLORIA

Tuesday, April 29, 2014

[i-kan-binaguru] Bandung 1 mei - untuk ABK

---------------------------------------------------------------------   e-BinaGuru -- MILIS DISKUSI PARA PELAYAN ANAK DAN GURU SEKOLAH MINGGU     ---------------------------------------------------------------------   
Dear friends,
Silakan diforward pd teman2 di Bandung yg memiliki ABK (anak bkebutuhan khusus)

Akan diadakan Sharing oleh Special Education Itinerant Teacher, Ms Lanny Darmawan, Praktisi dr New York
Tempat; jl Suryalayasari no 5, Bdg,
Waktu: Kamis, tgl 1 Mei 2014
Jam; 9-12: ut grup Autism, ADD, ADHD
Jam; 14-17: ut grup DS, CP, MR
Pendftrn: ќĪ­ Rini Puspita, no HP: 087824770808
Secepatnya
---------------------------------------------------------------------    Bergabung kirim e-mail ke:         Berhenti kirim e-mail ke:        Untuk arsip: http://hub.xc.org/scripts/lyris.pl?enter=i-kan-BinaGuru   ---------------------------------------------------------------------   

[i-kan-binaanak] [e-BinaAnak] Paskah (III) -- Edisi 676/April 2014

Anda terdaftar dengan alamat: iklanmdo.christ@blogger.com

e-BinaAnak -- Paskah (III)
676/April/III/2014

Shalom,

Masih sangat terasa dan membekas dalam hati kita, bahkan tidak akan pernah hilang, betapa besarnya kasih Kristus bagi kita yang Ia tunjukkan melalui pengurbanan-Nya di kayu salib. Peristiwa ini membuktikan kepada kita bahwa tidak ada yang dapat memisahkan kita dari kasih Kristus. Seberapa hebat pengaruh dunia ini, apabila kita sudah mengecap kebaikan dan kasih Kristus, semua pengaruh itu tidak akan sedikit pun menggoyahkan iman kita kepada-Nya, apalagi memisahkan kita dari kasih Kristus. Untuk itu, marilah kita semakin giat dalam memberitakan kasih dan pengorbanan Kristus kepada setiap orang, termasuk anak-anak yang kita temui di mana pun mereka berada. Sajian minggu ini berisi kesaksian kisah Paskah dari sudut pandang berbeda, yang kiranya dapat memberikan berkat tersendiri bagi kita semua sehingga tidak ada lagi keraguan untuk melakukan tugas yang mulia, mengambarkan tentang Kristus kepada setiap orang. Jangan lewatkan informasi penting seputar media penginjilan untuk anak, yang kami kemas dalam Pojok Multimedia, dan juga pokok-pokok doa khusus yang bisa kita doakan hari ini. Selamat menyimak. Tuhan memberkati.

Staf Redaksi e-BinaAnak,
Santi T.
< http://pepak.sabda.org/>


Sebab Yesus Hidup, ada hari Esok! Sebab Yesus hidup, kita bebas melayani Dia demi kemuliaan nama-Nya!


KESAKSIAN: KESAKSIAN PASKAH

Aku bukan siapa-siapa. Namaku bahkan tidak penting bagi siapa-siapa. Namaku selalu disebutkan sejalan dengan tugasku. Sekalipun namaku tidak disebut, orang sudah tahu aku karena aku adalah aku yang selalu mengerjakan kepentingan majikanku. Itu saja karena ada banyak hal yang tidak penting mengenai aku. Bagiku, yang paling penting adalah begini: aku ada di lingkungan orang besar. Karena itu, pekerjaanku, peranku, dan namaku menjadi penting, tetapi aku tetap aku yang selalu identik dengan pekerjaanku.

Hari ini, ada tugas istimewa karena di tempat aku berkarya, ada "Tamu penting". Akan tetapi, yang mengherankan adalah aku tidak ditugasi untuk melayani Tamu penting itu, seperti biasanya. Tidak ada air pembasuhan yang disediakan bagi-Nya untuk membasuh muka, kaki, dan tangan, tidak ada handuk kering yang disediakan seperti biasanya bagi Tamu terhormat itu sebagai tanda kehormatan.

Namun, aku tahu Orang itu! Betapa tidak? Aku mendengar dari banyak sumber tentang kehebatan-Nya. Ia lebih hebat daripada para tabib yang terkenal di negeri ini karena Ia menyembuhkan berbagai macam penyakit dengan sekali bersabda! Kabarnya, Ia pun memberi makan kepada beribu-ribu orang, membangkitkan orang mati, dan banyak lagi pekerjaan ajaib yang dikerjakan-Nya. Karena itu, nama-Nya sudah sangat tersohor di kalangan banyak orang.

Bahkan, minggu lalu, Ia barusan menimbulkan kehebohan besar. Ia masuk ke Kota Suci dengan mengendarai "anak keledai" yang menandakan bahwa Ia adalah Raja. Orang-orang di sepanjang jalan berseru, "Hosanna, hosanna, bagi Anak Daud." Jalan-jalan menjadi macet dengan kehadiran-Nya. Banyak orang yang datang dari berbagai penjuru menjelang hari Raya Besar tahun ini, terhenyak dan terkagum-kagum akan apa yang sedang terjadi. Ia menuju ke Bait Suci tempat orang biasanya beribadah. Di sana, Ia membersihkan tempat itu dengan menghalau para pedagang kaki lima dan para penukar uang, sebagai lambang penyucian dan penyataan kesucian dari sesembahan-Nya. Alasan-Nya yang paling kuat untuk mengerjakan tugas mulia itu adalah seperti yang dikatakan-Nya sendiri, "Ini rumah Bapa-Ku, jangan kamu menjadikannya seperti sarang penyamun!" Sementara banyak orang kebingungan dan hiruk pikuk, Ia berseru dengan suara lantang, "Kalau kamu mau, runtuhkanlah tempat suci ini, dan Aku akan membangunnya dalam tiga hari." Seluruh rakyat terpikat kepada-Nya, dan ingin mendengarkan tentang Dia (Lukas 19:48b). Kondisi saat itu sangat genting karena menjelang Hari Raya Besar, dan para pemimpin pemerintahan maupun Agama menjadi ketakutan, kalau-kalau akan ada "revolusi rakyat" karena tindakan serta ajaran-Nya, dan negara menjadi kacau, dan yang penting, bisnis mereka terganggu. Kalau begitu, biangnya harus dibasmi.

Aku sendiri tidak mengerti tentang semua yang sedang terjadi itu, tetapi yang terpenting adalah bahwa "Orang Penting" itu sekarang ada di rumah majikanku. Namun, aku terus bertanya, bila "Orang Besar" itu tidak diperlakukan sebagai "tamu penting", ada apa gerangan? Aku coba-coba mencuri berita, pasang telinga! Apa yang terjadi membuatku terperangah! Tangan-Nya dibelenggu, aku bahkan mendengar kata-kata kasar yang bernada tuduhan, "Apakah Engkau adalah Mesias, Anak dari Yang Terpuji?" Pertanyaan itu sudah santer di kalangan umum karena dari banyak kalangan, aku mendengar bahwa banyak orang sedang mengharapkan kedatangan Mesias, yaitu Juru Selamat. Dan, berita ini membahayakan posisi para pemimpin saat itu. Selanjutnya, aku bahkan tidak percaya akan apa yang aku lihat, sesuatu yang ironis terjadi! "Orang Besar" itu ditampar, Ia diejek, dan diludahi di depan banyak orang! Hatiku sedih bercampur gundah, aku bertanya dalam hatiku, "Mengapa Orang Besar ini dihina sedahsyat itu? Aku harus tahu jawabannya! Namun, yang paling berbahaya adalah kehadiranku di tempat penting ini. Aku harus segera pergi, kalau tidak, bila kedapatan, aku bakalan digampar, dipecat.

Aku terus memutar otak, dari siapa aku dapat memperoleh jawaban atas keanehan yang aku saksikan ini? Mengapa Ia yang aku tahu adalah "Orang Benar" itu diperlakukan semena-mena? Aku terus menyelinap ke luar. Apakah di halaman di bawah sana aku dapat memperoleh jawaban tentang apa yang aku ingin tahu dari seseorang? Aku membinarkan mataku memandang sekeliling. Aku sudah terbiasa menyaksikan kehadiran banyak orang di tempat majikanku, di pasar, dan di tempat di mana aku menyertai nyonya besarku.

Aku menatap orang-orang di halaman itu satu per satu. Mataku tertumbuk pada seseorang. Badannya kekar, tinggi, besar, dan wajahnya brewokan. Dugaan kuatku adalah ia tidak berasal dari daerah sekitar sini. Sangat mungkin ia berasal dari daerah sekeliling danau terkenal di sebelah utara itu. Aku bahkan bisa menduga apa saja pekerjaannya karena aku pernah melihatnya, minggu lalu kalau tidak salah.

Namun, yang paling penting adalah aku bisa memperoleh jawaban dari orang ini. Aku bisa membayangkan tentang orang ini ketika aku melihat ia tampil gagah mendampingi Orang Besar di dalam sana itu. Aku masih ingat, saat Orang Besar itu memasuki Kota Suci menunggang keledai dan terjadi kemacetan besar di jalan-jalan, laki-laki kekar ini tampil perkasa layaknya kepala "body guard" sambil menghalau kerumunan orang yang menghalangi jalan Tuannya. Hebat nian laki-laki ini!

Aku terhenyak dari lamunanku! Aha, aku kira aku bisa memperoleh jawaban tentang Beliau di dalam itu. Laki-laki kekar itu berangsut pindah mendekat ke api unggun untuk berdiang, maklum hari semakin larut dan dingin pula. Bagaimana mendekati dia? Aku pura-pura membenahi api unggun itu, tempat ia berdiang. Aku dekati laki-laki itu, kutatap wajahnya yang sangar, dan memberanikan diriku untuk membuka percakapan. "Om, aku lihat engkau biasa bersama-sama dengan "Orang Penting" (dari Nazaret) itu! Aku pasti tidak salah kenal, Om selalu terlihat bersama-sama dengan Dia, khususnya minggu yang baru berselang," kataku penuh keyakinan. Dan, aku menunggu! Tahukah Anda, apa jawabannya? Bagi telingaku, jawabannya bagaikan sambaran petir di siang bolong yang menggelegar. "Aku tidak tahu dan tidak mengerti apa yang engkau maksud." Ha ...? Inikah jawabnya? Aku pikir aku salah dengar. Aku bertanya sendiri dalam hatiku, inikah jawabannya? Mengapa ia tega menjawab seperti itu? Hatiku terguncang, aku kecewa. Aku pikir orang ini akan seberani penampilannya di jalan itu, sewaktu ia mendampingi Orang Besar itu. Ternyata, ia cuma ayam sayur, berjiwa kerupuk, tidak teguh, pengecut! Aku terus penasaran, aku berpikir, "Apakah laki-laki ini tidak sadar dan tidak mengerti bahwa hubungan dekatnya dengan Orang Besar itu adalah hak istimewa dan kepercayaan istimewa?" Aku bahkan iri kepadanya karena hubungannya dengan Orang Besar itu.

Mengapa ia tidak berani teguh mempertahankan identitas hubunganya dengan Orang Besar itu? Apa yang salah padanya? Tidak ada jawaban. Selanjutnya, aku mulai mengkritik dia dalam hatiku. Aku berbicara sendiri, "Orang macam apa dia ini? Orang rendah, orang tidak punya prinsip, orang plinplan, orang yang tidak tahu diri, orang hina!" Aku semakin penasaran, aku menguntit dia terus walaupun ia berusaha menjauhi aku. Ia berupaya menghindar dengan "pergi ke serambi muka" dekat dengan tempat Orang Besar itu diinterogasi. Ia pikir sudah aman di situ. Aku terus mendekati dia, dan kupikir ini saat yang tepat untuk mendesak dia. Aku menarik perhatian banyak orang di tempat itu dengan menyaringkan suaraku, "Hei dengar, orang ini adalah salah seorang dari mereka." Ia berupaya keras untuk menyangkal lagi. Namun, orang-orang yang berada di tempat itu mulai memihak kepadaku. Mereka berkata, "Engkau ini pasti salah seorang dari mereka, apalagi engkau orang yang berasal dari danau besar itu!" Kemudian, aku menyaksikan pancaran kengerian pada wajah laki-laki itu! Bahkan, aku mendengar kata-kata yang seharusnya tidak diucapkan oleh orang seperti dia itu. Ia berani menipu, mungkin karena ketahutan, ia mulai menyangkal bahwa ia adalah salah seorang dari pengikut Orang Besar yang mulia itu. Ia membela diri dengan mengutuk dan bersumpah. Coba Anda bayangkan apa yang dikatakannya, "Aku tidak mengenal orang yang kau sebut-sebut ini." Hatiku semakin galau, aku mulai menghakimi laki-laki itu dengan sengit dalam hatiku. Dia ini orang yang tidak tahu diri, orang yang tidak kenal diri, orang yang tidak menghargai hubungan dengan orang lain, orang yang takabur, orang yang bobrok imannya!

Aku kemudian terhenyak sendiri, orang macam apa aku ini? Jangan-jangan aku mulai linglung sendiri, sok mengkritik orang lain! Bagaimana kalau aku sendiri dikritik? Kemudian, aku berkesimpulan, "Ah, biasa, dasar manusia, semuanya sia-sia!" Hei, jangan-jangan aku sendiri yang ngantuk dan terdorong karena penasaran saja, karena ingin tahu berita mengenai Orang Besar itu dari laki-laki konyol ini, tetapi ternyata ia tidak teguh bersaksi tentang hubungan istimewanya dengan DIA, Orang Besar itu. Kasihan!!! Aku kemudian tersentak dari lamunanku karena kudengar ayam berkokok untuk kedua kali. Ini tentu sudah larut, hari menjelang pagi. Kemudian, aku terpana dan terhenyak ketika kulihat suatu adengan penuh kuasa. Kusaksikan sorotan mata suci dari Orang Besar itu, yang menoleh dan memandang kepada laki-laki itu. Mata suci Orang Besar itu begitu tajam menusuk sampai ke batin laki-laki itu. Kusaksikan guncangan jiwa yang hebat, terpancar dari wajahnya oleh tatapan Mata Suci itu. Ia luluh di bawah tatapan Mata Suci itu, ia hancur dan berangsut pergi ke dalam keremangan pagi. Kukuntit dia lagi, aku ingin mengetahui apa yang terjadi padanya. "Ia menangis tersedu sedan." Rupanya, ia menyesal telah menyangkal "Junjungannya yang mulia itu".

Menyaksikan adengan itu, aku mulai berubah pikiran. Kusimpulkan sendiri bahwa laki-laki itu pasti ada hubungan dekat dan intim dengan Orang Besar itu. Sekarang, ia menyadari kesalahannya, ia bertobat. Rasanya, ia mulai bangkit dari kekerdilan jiwanya, keluar dari kekecilan hatinya. Sepertinya, ia mulai siap untuk mempertahankan kesaksianya bahwa ia dekat dengan Orang Besar Yang Benar itu, orang yang dinista walaupun tidak berdosa, orang yang dihina dan direndahkan dengan semena-mena. Namun, dengan satu tatapan suci, Ia membarui hidup laki-laki yang porak-poranda itu! Luar biasa!

Kini, aku bertanya kepada diriku sendiri, apa yang dapat kupelajari dari pengalaman suci di pagi yang remang ini? Paling tidak, ada dua hal yang dapat kupelajari dari pengalaman perjumpaan dengan DIA. Pertama, hubungan dengan Orang Besar itu adalah hak istimewa, yang merupakan dasar kuasa untuk bertahan menghadapi tekanan, ancaman, bahkan godaan dalam hidup. Kedua, hubungan dengan Orang Besar itu merupakan anugerah khusus untuk mengalami pembaruan yang membawa pertobatan sejati, mengalami revitalisasi untuk bangkit, teguh, dan menjadi saksi-Nya.

Diambil dan disunting dari:
Nama situs: DR. Yakob Tomatala
Alamat URL: http://yakobtomatala.com/2011/03/31/kesaksian-paskah/
Penulis artikel: Pdt. Dr. Yakob Tomatala
Tanggal akses: 16 April 2014


POJOK MULTIMEDIA: VIDEO TUHAN YESUS MENYELAMATKANMU

Penginjilan kepada anak-anak bisa dilakukan dengan berbagai cara kreatif. Selain dengan metode bercerita, drama, dan permainan, saat ini kita bisa menggunakan media elektronik untuk melakukan penginjilan kepada mereka. Salah satunya adalah melalui video pelayanan penginjilan anak "Tuhan Yesus Menyelamatkanmu", yang dibuat oleh Yayasan Lembaga SABDA < http://ylsa.org >. Video ini bisa Anda temukan dalam media sosial Youtube, yang tentunya akan sangat menolong Anda dalam melakukan penginjilan kepada anak-anak. Sebab, video ini dikemas sedemikian rupa, baik dari sisi visual maupun audio sehingga akan memudahkan anak untuk mengerti Kabar Baik yang disampaikan. Anak-anak akan diajak untuk menyadari bahwa pada dasarnya, mereka adalah manusia berdosa sehingga akhirnya Yesus Kristus hadir ke dunia dan melakukan kehendak Allah, yaitu dengan menderita di kayu salib untuk menebus dosa-dosa manusia, termasuk anak-anak.

Video "Tuhan Yesus Menyelamatkanmu" bisa Anda lihat dan unduh di < https://www.youtube.com/watch?v=JlE8vfVU9mo >. Pergunakanlah video ini untuk memberikan yang terbaik bagi Tuhan, dengan membawa anak-anak datang, mengenal, dan menerima Yesus Kristus sebagai Tuhan dan Juru Selamat dalam hidup mereka. Jadi, marilah kita bersatu hati dalam melakukan pelayanan penginjilan kepada anak-anak, dengan saling mendukung dan mendoakan. (Santi T.)


POKOK DOA: PERTUMBUHAN ROHANI ANAK-ANAK SEKOLAH MINGGU

1. Berdoalah kepada Tuhan Yesus agar setiap anak sekolah minggu dapat mengalami pertumbuhan rohani, baik melalui pengajaran, persekutuan doa, maupun aktivitas-aktivitas sekolah minggu lainnya. Kiranya Tuhan menolong mereka untuk terus bersemangat dalam mengikuti sekolah minggu, terutama dalam menerima ajaran firman Tuhan yang diberikan oleh setiap pelayan anak.

2. Tidak hanya pelayan anak atau guru sekolah minggu yang harus bertanggung jawab terhadap pertumbuhan rohani anak-anak, tetapi orang tua juga berperan penting dalam hal ini. Berdoalah kepada Tuhan Yesus agar setiap orang tua mampu memberikan teladan dan bekal yang berharga, yaitu hidup benar sesuai firman Tuhan, kepada anak-anak ketika mereka berada di rumah. Anak-anak memang mempunyai keterbatasan untuk bisa mengerti firman Tuhan secara teks, tetapi melalui sikap, tutur kata, dan cara hidup orang tua, anak-anak akan belajar bagaimana kasih dan sikap Kristus yang harus mereka teladani.

3. Berdoalah kepada Tuhan Yesus agar anak-anak sekolah minggu bisa menjadi berkat bagi teman-teman mereka, baik di rumah maupun di sekolah. Kiranya setiap pengajaran dan teladan yang telah mereka terima dari Tuhan Yesus melalui guru SM dan orang tua, dapat mereka salurkan kepada teman-teman yang lain. Berdoalah agar mereka menjadi saksi-saksi "kecil" bagi Kristus sehingga melalui mereka, Kristus boleh diberitakan meskipun dengan cara yang sederhana -- cara anak-anak bercerita kepada teman-temannya.


STOP PRESS: PEMBUKAAN KELAS PEMBINAAN IMAN REMAJA (PIR)

Pelayanan remaja merupakan pelayanan yang perlu mendapat perhatian khusus dari gereja. Ada beberapa gereja yang makin lama makin kehilangan remajanya. Salah satu faktornya adalah pentingnya peranan pembimbing atau pembina remaja. Mereka dituntut bukan hanya untuk dewasa secara rohani, melainkan juga harus kreatif dengan ide-ide baru dalam membina remaja. Berangkat dari pemikiran ini, PESTA menghadirkan modul pelayanan remaja yang disebut Pembinaan Iman Remaja (PIR). Selain modul tersebut, PESTA juga membuka kelas diskusi untuk para pembina remaja yang dapat menjadi tempat untuk berbagi dalam menggeluti pelayanan remaja. Kelas diskusi ini akan dimulai pada 8 Mei 2014. Bagi Bapak/Ibu yang ingin bergabung, silakan mengirimkan permohonan ke Kusuma < kusuma(at)in-christ.net >.


Kontak: binaanak(at)sabda.org
Redaksi: Davida, Santi T., dan Elly
Berlangganan: subscribe-i-kan-binaanak(at)hub.xc.org
Berhenti: unsubscribe-i-kan-binaanak(at)hub.xc.org
Arsip: http://sabda.org/publikasi/e-binaanak/arsip/
BCA Ps. Legi Solo, No. 0790266579, a.n. Yulia Oeniyati
(c) 2014 -- Yayasan Lembaga SABDA < http://ylsa.org >

(e-RH) April 30 -- MERASA AMAN

e-RH(c) ++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
e-Renungan Harian
Sarana untuk bertumbuh dalam iman & menjadi saksi Kristus
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Tanggal: Rabu, 30 April 2014
Bacaan : 1 Tawarikh 21:1-17
Setahun: 1 Raja-Raja 21-22
Nats: Tetapi hal itu jahat di mata Allah, sebab itu dihajar-Nya orang
Israel. (1 Tawarikh 21:7)

Judul:

MERASA AMAN

Sepintas kita menganggap tindakan Daud menghitung jumlah rakyatnya
adalah hal yang wajar. Ternyata, tidak bagi Tuhan! Dia memandang
tindakan Daud ini jahat. Di pasal-pasal sebelumnya, Daud dan
tentaranya menghadapi banyak pertempuran dan ancaman dari musuh.
Kondisi ini mendorong Daud untuk mengetahui seberapa besar kekuatan
yang ia miliki. Sensus pun dilakukan dan ia mendapati satu juta
orang lebih rakyatnya mampu berperang. Cukup besar untuk menghalau
musuh.


Mengapa Tuhan memandang jahat tindakan Daud? Rupa kekuatan perang
yang besar itu membuat Daud merasa aman. Bukankah sering terjadi,
ketika seseorang merasa cukup aman dan nyaman dengan kekuatannya,
bisa jadi ia tidak lagi mengandalkan Tuhan? Dosa Daud adalah
mengandalkan angka atau jumlah pasukan. Ia mengandalkan kekuatan
tempur prajurit Israel. Dan Daud pun harus menghadapi pendisiplinan
Tuhan: sebuah pilihan untuk memusnahkan semua kebanggaan itu. Tentu
saja disiplin ini diberlakukan agar Daud hanya bergantung pada dan
mengandalkan kekuatan Tuhan.


Kita merasa aman ketika sumber daya yang kita miliki kita rasa
cukup. Akan tetapi, ada saatnya kita menyadari, sumber daya itu
tidak lagi memadai. Kadang-kadang Tuhan perlu mendisiplinkan kita
dengan memusnahkan sumber daya yang menjadi andalan kita dan yang
membuat kita merasa aman. Dengan itu, kita diingatkan dan disadarkan
bahwa tidak ada satu pun kekuatan di bumi ini yang dapat memberi
rasa aman selain Tuhan. --Samuel Yudi Susanto /Renungan Harian

KETIKA SUMBER DAYA ANDALAN HANCUR, ORANG YANG MENGANDALKAN
TUHAN TIDAK AKAN KEHILANGAN RASA AMAN.

e-RH Situs: http://renunganharian.net
e-RH arsip web: http://www.sabda.org/publikasi/e-rh/2014/04/30/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Diskusi renungan ini di Facebook:
https://www.facebook.com/groups/renungan.harian/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Ayat Alkitab: http://alkitab.sabda.org/?1+Tawarikh+21:1-17

1 Tawarikh 21:1-17

1 Iblis bangkit melawan orang Israel dan ia membujuk Daud untuk
menghitung orang Israel.
2 Lalu berkatalah Daud kepada Yoab dan kepada para pemuka rakyat:
"Pergilah, hitunglah orang Israel dari Bersyeba sampai Dan, dan
bawalah hasilnya kepadaku, supaya aku tahu jumlah mereka."
3 Lalu berkatalah Yoab: "Kiranya TUHAN menambahi rakyat-Nya
seratus kali lipat dari pada yang ada sekarang. Ya tuanku raja,
bukankah mereka sekalian, hamba-hamba tuanku? Mengapa tuanku
menuntut hal ini? Mengapa orang Israel harus menanggung
kesalahan oleh karena hal itu?"
4 Namun titah raja itu terpaksa diikuti oleh Yoab, maka pergilah
Yoab menjelajahi seluruh Israel, kemudian kembali ke Yerusalem.
5 Lalu Yoab memberitahukan kepada Daud hasil pendaftaran rakyat.
Di antara seluruh orang Israel ada sejuta seratus ribu orang
yang dapat memegang pedang, dan orang Yehuda ada empat ratus
tujuh puluh ribu orang yang dapat memegang pedang.
6 Orang Lewi dan Benyamin tidak dimasukkannya dalam pendaftaran,
sebab titah raja itu dianggap keji oleh Yoab.
7 Tetapi hal itu jahat di mata Allah, sebab itu dihajar-Nya orang
Israel.
8 Lalu berkatalah Daud kepada Allah: "Aku telah sangat berdosa
karena melakukan hal ini; maka sekarang, jauhkanlah kiranya
kesalahan hamba-Mu, sebab perbuatanku itu sangat bodoh."
9 Tetapi berfirmanlah TUHAN kepada Gad, pelihat Daud:
10 "Pergilah, katakanlah kepada Daud: Beginilah firman TUHAN: tiga
perkara Kuhadapkan kepadamu; pilihlah salah satu dari padanya,
maka Aku akan melakukannya kepadamu."
11 Kemudian datanglah Gad kepada Daud, lalu berkatalah ia
kepadanya: "Beginilah firman TUHAN: Haruslah engkau memilih:
12 tiga tahun kelaparan atau tiga bulan lamanya melarikan diri dari
hadapan lawanmu, sedang pedang musuhmu menyusul engkau, atau
tiga hari pedang TUHAN, yakni penyakit sampar, ada di negeri
ini, dan malaikat TUHAN mendatangkan kemusnahan di seluruh
daerah orang Israel. Maka sekarang, timbanglah jawab apa yang
harus kusampaikan kepada Yang mengutus aku."
13 Lalu berkatalah Daud kepada Gad: "Sangat susah hatiku, biarlah
kiranya aku jatuh ke dalam tangan TUHAN, sebab sangat besar
kasih sayang-Nya; tetapi janganlah aku jatuh ke dalam tangan
manusia."
14 Jadi TUHAN mendatangkan penyakit sampar kepada orang Israel,
maka tewaslah dari orang Israel tujuh puluh ribu orang.
15 Pula Allah mengutus malaikat ke Yerusalem untuk memusnahkannya,
dan ketika hendak dimusnahkannya, maka TUHAN melihatnya, lalu
menyesallah Ia karena malapetaka yang hendak didatangkan-Nya
itu, lalu berfirmanlah Ia kepada malaikat pemusnah itu: "Cukup!
Turunkanlah sekarang tanganmu itu!" Pada waktu itu malaikat
TUHAN itu sedang berdiri dekat tempat pengirikan Ornan, orang
Yebus.
16 Ketika Daud mengangkat mukanya, maka dilihatnyalah malaikat
TUHAN berdiri di antara bumi dan langit, dengan di tangannya
pedang terhunus yang diacungkan ke atas Yerusalem. Lalu dengan
berpakaian kain kabung sujudlah Daud dan para tua-tua.
17 Dan berkatalah Daud kepada Allah: "Bukankah aku ini yang
menyuruh menghitung rakyat dan aku sendirilah yang telah berdosa
dan yang melakukan kejahatan, tetapi domba-domba ini, apakah
yang dilakukan mereka? Ya TUHAN, Allahku, biarlah kiranya
tangan-Mu menimpa aku dan kaum keluargaku, tetapi janganlah
tulah menimpa umat-Mu."

Bacaan Alkitab Setahun:
http://alkitab.sabda.org/?1+Raja-Raja+21-22
Mobile: http://alkitab.mobi/tb/passage/1+Raja-Raja+21-22


e-RH(c) +++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Ditulis oleh penulis-penulis Indonesia
Diterbitkan dan Hak Cipta (c) oleh Yayasan Gloria

Diberkati? Jadilah berkat dengan mendukung pelayanan Yayasan Gloria.
Donasi: Rekening Bank BCA, No. 456 500 8880 a.n. YAY GLORIA

Re: [i-kan-binaguru] Bandung 3 mei - Peduli Autis

---------------------------------------------------------------------   e-BinaGuru -- MILIS DISKUSI PARA PELAYAN ANAK DAN GURU SEKOLAH MINGGU     ---------------------------------------------------------------------   

Seru bangat bu Mei. Sukses ya bu. Gbu
Powered by Telkomsel BlackBerry®

From: Meilania Chen <meilania.chen@gmail.com>
Sender: i-kan-binaguru@hub.xc.org
Date: Tue, 29 Apr 2014 14:37:40 +0700
To: Diskusi e-BinaGuru<i-kan-binaguru@hub.xc.org>
ReplyTo: "Diskusi e-BinaGuru" <i-kan-binaguru@hub.xc.org>
Subject: [i-kan-binaguru] Bandung 3 mei - Peduli Autis

---------------------------------------------------------------------   e-BinaGuru -- MILIS DISKUSI PARA PELAYAN ANAK DAN GURU SEKOLAH MINGGU     ---------------------------------------------------------------------   
Teman2,
Kalau ada yg berencana utk berakhir pekan di Bandung .. Yuk datang ke acara bersama komunitas peduli autis.

Silakan info ini disebarluaskan pd teman2 yg lain yah. Thanks. God bless.

Moderator (meilania).

Hadir dan saksikan. Puncak dan penutupan bln peduli Autisme, Sabtu, 3 Mei 2014 di Padepokan Seni Mayang Sunda, Jl. Peta 209.Bandung.

Dgn rangkaian kegiatan, Bazaar, pameran karya2 autistik (09.00-18.00).

Konsultasi gratis bersama dokter gigi, spkj, gizi, rehab medik, okupasi & SI, psikologi, pedagog utk calistung dan persiapan pubertas autistik (11.00-13.00).

Pagelaran seni Angkasa, kolaborasi pertunjukan dr komunitas2 autistik bersama para model, Mojang-Jajaka Jabar, Finalis Miss Ind dan runner up miss Indo, Pelajar & Mahasiswa kota Bdg (16.00-18.00).

Kehadiran Anda adalah support yg positif bagi individu autistik.
---------------------------------------------------------------------    Bergabung kirim e-mail ke:         Berhenti kirim e-mail ke:        Untuk arsip: http://hub.xc.org/scripts/lyris.pl?enter=i-kan-BinaGuru   ---------------------------------------------------------------------   

---------------------------------------------------------------------    Bergabung kirim e-mail ke:         Berhenti kirim e-mail ke:        Untuk arsip: http://hub.xc.org/scripts/lyris.pl?enter=i-kan-BinaGuru   ---------------------------------------------------------------------   

[i-kan-binaguru] Bandung 3 mei - Peduli Autis

---------------------------------------------------------------------   e-BinaGuru -- MILIS DISKUSI PARA PELAYAN ANAK DAN GURU SEKOLAH MINGGU     ---------------------------------------------------------------------   
Teman2,
Kalau ada yg berencana utk berakhir pekan di Bandung .. Yuk datang ke acara bersama komunitas peduli autis.

Silakan info ini disebarluaskan pd teman2 yg lain yah. Thanks. God bless.

Moderator (meilania).

Hadir dan saksikan. Puncak dan penutupan bln peduli Autisme, Sabtu, 3 Mei 2014 di Padepokan Seni Mayang Sunda, Jl. Peta 209.Bandung.

Dgn rangkaian kegiatan, Bazaar, pameran karya2 autistik (09.00-18.00).

Konsultasi gratis bersama dokter gigi, spkj, gizi, rehab medik, okupasi & SI, psikologi, pedagog utk calistung dan persiapan pubertas autistik (11.00-13.00).

Pagelaran seni Angkasa, kolaborasi pertunjukan dr komunitas2 autistik bersama para model, Mojang-Jajaka Jabar, Finalis Miss Ind dan runner up miss Indo, Pelajar & Mahasiswa kota Bdg (16.00-18.00).

Kehadiran Anda adalah support yg positif bagi individu autistik.
---------------------------------------------------------------------    Bergabung kirim e-mail ke:         Berhenti kirim e-mail ke:        Untuk arsip: http://hub.xc.org/scripts/lyris.pl?enter=i-kan-BinaGuru   ---------------------------------------------------------------------   

Monday, April 28, 2014

(e-RH) April 29 -- DILANG BERJUALAN

e-RH(c) ++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
e-Renungan Harian
Sarana untuk bertumbuh dalam iman & menjadi saksi Kristus
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Tanggal: Selasa, 29 April 2014
Bacaan : Mazmur 51
Setahun: 1 Raja-Raja 19-20
Nats: Kasihanilah aku, ya Allah, menurut kasih setia-Mu, hapuskanlah
pelanggaranku menurut rahmat-Mu yang besar! (Mazmur 51:3)

Judul:

DILANG BERJUALAN

Judul di atas tidak salah eja. Tulisan itu saya baca di papan
kecil di depan sebuah toko. Bisa diduga, yang dimaksudkan tentunya
"Dilarang Berjualan". Namun, sampai beberapa lama kemudian, tulisan
tersebut masih ada di sana. Tidak direvisi, tidak pula diganti
dengan yang baru. Dibiarkan saja seperti itu.


Daud telah berdosa, kemudian Tuhan mengutus Natan menegurnya (2 Sam.
11 dan 12). Setelah Daud mengakui dosanya, Natan langsung menyatakan
pengampunan Tuhan. Tersadar akan betapa besar kasih setia Tuhan,
Daud mengungkapkan pengakuan jujur seperti yang tertuang dalam
Mazmur 51. Dalam pengakuannya itu, ia tidak berusaha menyeret-nyeret
Batsyeba untuk ikut menanggung kesalahan perzinahan dan pembunuhan
yang telah terjadi. Ia menginsyafi bahwa hal itu merupakan dosa dan
pelanggaran pribadinya terhadap Allah (ay. 5, 6), dan mengharapkan
pembasuhan sempurna agar menjadi tahir kembali (ay. 4, 9, dan 12).
Daud juga menyadari bahwa dosanya membuat ia terpisah dari Allah,
maka ia merindukan pengampunan dan pemulihan dari Allah (ay. 11-16).
Dan, sebagai kurban persembahan , ia membawa jiwanya yang hancur
serta hatinya yang patah dan remuk (ayat 18-19).


Saat tahu telah berbuat dosa, mungkin kita bersikap seperti penulis
"Dilang Berjualan" tadi. Sadar kalau salah, namun membiarkan saja.
Sikap Daud mengundang kita untuk bertobat, berbalik kepada Allah. Di
dalam Kristus, Dia telah menyediakan pengampunan dosa dan anugerah
untuk hidup dalam kebenaran-Nya. --Sisilia Lilis /Renungan Harian

DOSA TIDAK AKAN TERHAPUS DENGAN DIBIARKAN.
KITA MEMERLUKAN PENGAMPUNAN ALLAH UNTUK MELENYAPKANNYA.

e-RH Situs: http://renunganharian.net
e-RH arsip web: http://www.sabda.org/publikasi/e-rh/2014/04/29/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Diskusi renungan ini di Facebook:
https://www.facebook.com/groups/renungan.harian/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Ayat Alkitab: http://alkitab.sabda.org/?Mazmur+51

Mazmur 51

1 Untuk pemimpin biduan. Mazmur dari Daud,
2 ketika nabi Natan datang kepadanya setelah ia menghampiri
Batsyeba.
3 Kasihanilah aku, ya Allah, menurut kasih setia-Mu, hapuskanlah
pelanggaranku menurut rahmat-Mu yang besar!
4 Bersihkanlah aku seluruhnya dari kesalahanku, dan tahirkanlah
aku dari dosaku!
5 Sebab aku sendiri sadar akan pelanggaranku, aku senantiasa
bergumul dengan dosaku.
6 Terhadap Engkau, terhadap Engkau sajalah aku telah berdosa dan
melakukan apa yang Kauanggap jahat, supaya ternyata Engkau adil
dalam putusan-Mu, bersih dalam penghukuman-Mu.
7 Sesungguhnya, dalam kesalahan aku diperanakkan, dalam dosa aku
dikandung ibuku.
8 Sesungguhnya, Engkau berkenan akan kebenaran dalam batin, dan
dengan diam-diam Engkau memberitahukan hikmat kepadaku.
9 Bersihkanlah aku dari pada dosaku dengan hisop, maka aku menjadi
tahir, basuhlah aku, maka aku menjadi lebih putih dari salju!
10 Biarlah aku mendengar kegirangan dan sukacita, biarlah tulang
yang Kauremukkan bersorak-sorak kembali!
11 Sembunyikanlah wajah-Mu terhadap dosaku, hapuskanlah segala
kesalahanku!
12 Jadikanlah hatiku tahir, ya Allah, dan perbaharuilah batinku
dengan roh yang teguh!
13 Janganlah membuang aku dari hadapan-Mu, dan janganlah mengambil
roh-Mu yang kudus dari padaku!
14 Bangkitkanlah kembali padaku kegirangan karena selamat yang dari
pada-Mu, dan lengkapilah aku dengan roh yang rela!
15 Maka aku akan mengajarkan jalan-Mu kepada orang-orang yang
melakukan pelanggaran, supaya orang-orang berdosa berbalik
kepada-Mu.
16 Lepaskanlah aku dari hutang darah, ya Allah, Allah
keselamatanku, maka lidahku akan bersorak-sorai memberitakan
keadilan-Mu!
17 Ya Tuhan, bukalah bibirku, supaya mulutku memberitakan puji-
pujian kepada-Mu!
18 Sebab Engkau tidak berkenan kepada korban sembelihan; sekiranya
kupersembahkan korban bakaran, Engkau tidak menyukainya.
19 Korban sembelihan kepada Allah ialah jiwa yang hancur; hati yang
patah dan remuk tidak akan Kaupandang hina, ya Allah.
20 Lakukanlah kebaikan kepada Sion menurut kerelaan hati-Mu
bangunkanlah tembok-tembok Yerusalem!
21 Maka Engkau akan berkenan kepada korban yang benar, korban
bakaran dan korban yang terbakar seluruhnya; maka orang akan
mengorbankan lembu jantan di atas mezbah-Mu.

Bacaan Alkitab Setahun:
http://alkitab.sabda.org/?1+Raja-Raja+19-20
Mobile: http://alkitab.mobi/tb/passage/1+Raja-Raja+19-20


e-RH(c) +++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Ditulis oleh penulis-penulis Indonesia
Diterbitkan dan Hak Cipta (c) oleh Yayasan Gloria

Diberkati? Jadilah berkat dengan mendukung pelayanan Yayasan Gloria.
Donasi: Rekening Bank BCA, No. 456 500 8880 a.n. YAY GLORIA

Re: [i-kan-binaguru] FBI untuk camp / SIL anak

---------------------------------------------------------------------   e-BinaGuru -- MILIS DISKUSI PARA PELAYAN ANAK DAN GURU SEKOLAH MINGGU     ---------------------------------------------------------------------   

Terimakasih banyak bu Mei... :)
TYB
Powered by Telkomsel BlackBerry®

From: Meilania Chen <meilania.chen@gmail.com>
Sender: i-kan-binaguru@hub.xc.org
Date: Mon, 28 Apr 2014 11:32:55 +0700
To: Diskusi e-BinaGuru<i-kan-binaguru@hub.xc.org>
ReplyTo: "Diskusi e-BinaGuru" <i-kan-binaguru@hub.xc.org>
Subject: [i-kan-binaguru] FBI untuk camp / SIL anak

---------------------------------------------------------------------   e-BinaGuru -- MILIS DISKUSI PARA PELAYAN ANAK DAN GURU SEKOLAH MINGGU     ---------------------------------------------------------------------   
Dear all,

Apa kabar? Biasanya di bulan-bulan ini semua Guru Sekolah Minggu udah pada sibuk nyiapin acara buat libur anak2 SM yah :-) Ada yang bikin camp, ada juga yang bikin SIL/SAL (Sekolah Injil Liburan / Sekolah Alkitab Liburan).

Sudah beberapa gereja yang menghubungi saya untuk acara FBI (Following Bible Instructions) - namun apa daya, saya seorang diri tidak mungkin bisa berada sekaligus di beberapa lokasi yg berbeda ...

Oleh sebab itu, bagi teman2 yang ingin menggunakan ide FBI untuk acara camp atau SIL, berikut beberapa informasi yang mungkin bermanfaat.

(1) Ada buku saya tentang FBI, yang diterbitkan oleh Footprints. Bila ada yang kesulitan mendapatkannya di toko buku (baik di gramedia maupun toko buku kristen) - boleh hubungi saya.

(2) Beberapa liputan kegiatan FBI juga ada di situs saya IEC: www.indonesia-educenter.net
(3) Untuk foto2 kegiatan, bisa dilihat di facebook saya: Meilania Chen.

FBI @NCWC
https://www.facebook.com/meilania.chen/media_set?set=a.10150565144682913.371890.539517912&type=3

FBI camp anak - scrapbooking
https://www.facebook.com/meilania.chen/media_set?set=a.10150247326487913.316847.539517912&type=3

FBI camp anak - behind the scene
https://www.facebook.com/meilania.chen/media_set?set=a.10150247316957913.316846.539517912&type=3

FBI camp anak - area ben carson (rumah sakit)
https://www.facebook.com/meilania.chen/media_set?set=a.10150247309107913.316843.539517912&type=3

FBI camp anak - area chick fill a (restaurant)
https://www.facebook.com/meilania.chen/media_set?set=a.10150247300012913.316839.539517912&type=3

FBI camp anak - area penulis kristen (dunia imajinasi)
https://www.facebook.com/meilania.chen/media_set?set=a.10150247261082913.316830.539517912&type=3

FBI camp anak - area billy graham (peternakan)
https://www.facebook.com/meilania.chen/media_set?set=a.10150247252467913.316825.539517912&type=3

FBI camp anak - area africa David Livingstone
https://www.facebook.com/meilania.chen/media_set?set=a.10150247239322913.316819.539517912&type=3

FBI camp anak - area oseola (jemuran baju)
https://www.facebook.com/meilania.chen/media_set?set=a.10150247203152913.316808.539517912&type=3

FBI camp anak - area michael faraday (laboratorium)
https://www.facebook.com/meilania.chen/media_set?set=a.10150246164047913.316522.539517912&type=3

FBI camp anak - area X-files
https://www.facebook.com/meilania.chen/media_set?set=a.10150246139897913.316518.539517912&type=3

Semoga bermanfaat. Selamat mempersiapkan camp / SIL.
Tuhan memberkati.

Moderator (meilania).
---------------------------------------------------------------------    Bergabung kirim e-mail ke:         Berhenti kirim e-mail ke:        Untuk arsip: http://hub.xc.org/scripts/lyris.pl?enter=i-kan-BinaGuru   ---------------------------------------------------------------------   

---------------------------------------------------------------------    Bergabung kirim e-mail ke:         Berhenti kirim e-mail ke:        Untuk arsip: http://hub.xc.org/scripts/lyris.pl?enter=i-kan-BinaGuru   ---------------------------------------------------------------------   

[i-kan-humor] [e-Humor] BARU SADAR -- 2332 April/2014

Anda terdaftar dengan alamat: iklanmdo.christ@blogger.com

e-Humor
2332, April 2014

Shalom,

Penyesalan selalu datang terlambat. Oleh karena itu, pikirkanlah setiap tindakan sebelum melakukannya. Berbicara tentang penyesalan yang terlambat, berikut ini salah satu contohnya. Selamat menyimak.

Redaksi Tamu e-Humor,
Davida
< http://humor.sabda.org/ >


2332. BARU SADAR

Seorang anak berusia 8 tahun memandangi sebuah sofa lama di rumahnya. Sofa itu penuh dengan coretan spidol sang anak ketika ia masih balita. Lalu, ia berkata kepada ibunya, "Ma, ini sofanya mungkin bisa dicat supaya jadi bagus lagi."

"Tidak bisa, Nak. Itu hanya bisa jadi bagus kalau kulitnya diganti baru. Lah, kenapa juga dulu kamu corat-coret padahal sudah dilarang? Jadinya rusak begitu 'kan," jawab ibunya.

Dengan wajah penuh penyesalan, sang anak menatap ibunya, dan berkata dengan suara pelan, "Ma, waktu itu kan aku belum punya perasaan ...."

Sumber: Ibu Nanik -- Karanganyar

Bawalah sertamu kata-kata penyesalan, dan bertobatlah kepada TUHAN! katakanlah kepada-Nya: "Ampunilah segala kesalahan, sehingga kami mendapat yang baik, maka kami akan mempersembahkan pengakuan kami. (Hosea 14:2) < http://alkitab.sabda.org?Hosea+14:2 >


Kontak: humor(at)sabda.org
Redaksi: Yegar, Tika, dan Lusia
Berlangganan: subscribe-i-kan-humor(at)hub.xc.org
Berhenti: unsubscribe-i-kan-humor(at)hub.xc.org
Arsip: http://sabda.org/publikasi/e-humor/arsip
BCA Ps. Legi Solo, No. 0790266579, a.n. Yulia Oeniyati
(c) 2014 -- Yayasan Lembaga SABDA < http://ylsa.org >

Sunday, April 27, 2014

Re: [i-kan-binaguru] FBI untuk camp / SIL anak

---------------------------------------------------------------------   e-BinaGuru -- MILIS DISKUSI PARA PELAYAN ANAK DAN GURU SEKOLAH MINGGU     ---------------------------------------------------------------------   

Shaloom ibu Mei, terima kasih infonya, sgt2 bermanfaat buat kami. Sehat ya ibu. Salam. Lorenta
Powered by Telkomsel BlackBerry®

From: Meilania Chen <meilania.chen@gmail.com>
Sender: i-kan-binaguru@hub.xc.org
Date: Mon, 28 Apr 2014 11:32:55 +0700
To: Diskusi e-BinaGuru<i-kan-binaguru@hub.xc.org>
ReplyTo: "Diskusi e-BinaGuru" <i-kan-binaguru@hub.xc.org>
Subject: [i-kan-binaguru] FBI untuk camp / SIL anak

---------------------------------------------------------------------   e-BinaGuru -- MILIS DISKUSI PARA PELAYAN ANAK DAN GURU SEKOLAH MINGGU     ---------------------------------------------------------------------   
Dear all,

Apa kabar? Biasanya di bulan-bulan ini semua Guru Sekolah Minggu udah pada sibuk nyiapin acara buat libur anak2 SM yah :-) Ada yang bikin camp, ada juga yang bikin SIL/SAL (Sekolah Injil Liburan / Sekolah Alkitab Liburan).

Sudah beberapa gereja yang menghubungi saya untuk acara FBI (Following Bible Instructions) - namun apa daya, saya seorang diri tidak mungkin bisa berada sekaligus di beberapa lokasi yg berbeda ...

Oleh sebab itu, bagi teman2 yang ingin menggunakan ide FBI untuk acara camp atau SIL, berikut beberapa informasi yang mungkin bermanfaat.

(1) Ada buku saya tentang FBI, yang diterbitkan oleh Footprints. Bila ada yang kesulitan mendapatkannya di toko buku (baik di gramedia maupun toko buku kristen) - boleh hubungi saya.

(2) Beberapa liputan kegiatan FBI juga ada di situs saya IEC: www.indonesia-educenter.net
(3) Untuk foto2 kegiatan, bisa dilihat di facebook saya: Meilania Chen.

FBI @NCWC
https://www.facebook.com/meilania.chen/media_set?set=a.10150565144682913.371890.539517912&type=3

FBI camp anak - scrapbooking
https://www.facebook.com/meilania.chen/media_set?set=a.10150247326487913.316847.539517912&type=3

FBI camp anak - behind the scene
https://www.facebook.com/meilania.chen/media_set?set=a.10150247316957913.316846.539517912&type=3

FBI camp anak - area ben carson (rumah sakit)
https://www.facebook.com/meilania.chen/media_set?set=a.10150247309107913.316843.539517912&type=3

FBI camp anak - area chick fill a (restaurant)
https://www.facebook.com/meilania.chen/media_set?set=a.10150247300012913.316839.539517912&type=3

FBI camp anak - area penulis kristen (dunia imajinasi)
https://www.facebook.com/meilania.chen/media_set?set=a.10150247261082913.316830.539517912&type=3

FBI camp anak - area billy graham (peternakan)
https://www.facebook.com/meilania.chen/media_set?set=a.10150247252467913.316825.539517912&type=3

FBI camp anak - area africa David Livingstone
https://www.facebook.com/meilania.chen/media_set?set=a.10150247239322913.316819.539517912&type=3

FBI camp anak - area oseola (jemuran baju)
https://www.facebook.com/meilania.chen/media_set?set=a.10150247203152913.316808.539517912&type=3

FBI camp anak - area michael faraday (laboratorium)
https://www.facebook.com/meilania.chen/media_set?set=a.10150246164047913.316522.539517912&type=3

FBI camp anak - area X-files
https://www.facebook.com/meilania.chen/media_set?set=a.10150246139897913.316518.539517912&type=3

Semoga bermanfaat. Selamat mempersiapkan camp / SIL.
Tuhan memberkati.

Moderator (meilania).
---------------------------------------------------------------------    Bergabung kirim e-mail ke:         Berhenti kirim e-mail ke:        Untuk arsip: http://hub.xc.org/scripts/lyris.pl?enter=i-kan-BinaGuru   ---------------------------------------------------------------------   

---------------------------------------------------------------------    Bergabung kirim e-mail ke:         Berhenti kirim e-mail ke:        Untuk arsip: http://hub.xc.org/scripts/lyris.pl?enter=i-kan-BinaGuru   ---------------------------------------------------------------------   

[i-kan-binaguru] FBI untuk camp / SIL anak

---------------------------------------------------------------------   e-BinaGuru -- MILIS DISKUSI PARA PELAYAN ANAK DAN GURU SEKOLAH MINGGU     ---------------------------------------------------------------------   
Dear all,

Apa kabar? Biasanya di bulan-bulan ini semua Guru Sekolah Minggu udah pada sibuk nyiapin acara buat libur anak2 SM yah :-) Ada yang bikin camp, ada juga yang bikin SIL/SAL (Sekolah Injil Liburan / Sekolah Alkitab Liburan).

Sudah beberapa gereja yang menghubungi saya untuk acara FBI (Following Bible Instructions) - namun apa daya, saya seorang diri tidak mungkin bisa berada sekaligus di beberapa lokasi yg berbeda ...

Oleh sebab itu, bagi teman2 yang ingin menggunakan ide FBI untuk acara camp atau SIL, berikut beberapa informasi yang mungkin bermanfaat.

(1) Ada buku saya tentang FBI, yang diterbitkan oleh Footprints. Bila ada yang kesulitan mendapatkannya di toko buku (baik di gramedia maupun toko buku kristen) - boleh hubungi saya.

(2) Beberapa liputan kegiatan FBI juga ada di situs saya IEC: www.indonesia-educenter.net
(3) Untuk foto2 kegiatan, bisa dilihat di facebook saya: Meilania Chen.

FBI @NCWC
https://www.facebook.com/meilania.chen/media_set?set=a.10150565144682913.371890.539517912&type=3

FBI camp anak - scrapbooking
https://www.facebook.com/meilania.chen/media_set?set=a.10150247326487913.316847.539517912&type=3

FBI camp anak - behind the scene
https://www.facebook.com/meilania.chen/media_set?set=a.10150247316957913.316846.539517912&type=3

FBI camp anak - area ben carson (rumah sakit)
https://www.facebook.com/meilania.chen/media_set?set=a.10150247309107913.316843.539517912&type=3

FBI camp anak - area chick fill a (restaurant)
https://www.facebook.com/meilania.chen/media_set?set=a.10150247300012913.316839.539517912&type=3

FBI camp anak - area penulis kristen (dunia imajinasi)
https://www.facebook.com/meilania.chen/media_set?set=a.10150247261082913.316830.539517912&type=3

FBI camp anak - area billy graham (peternakan)
https://www.facebook.com/meilania.chen/media_set?set=a.10150247252467913.316825.539517912&type=3

FBI camp anak - area africa David Livingstone
https://www.facebook.com/meilania.chen/media_set?set=a.10150247239322913.316819.539517912&type=3

FBI camp anak - area oseola (jemuran baju)
https://www.facebook.com/meilania.chen/media_set?set=a.10150247203152913.316808.539517912&type=3

FBI camp anak - area michael faraday (laboratorium)
https://www.facebook.com/meilania.chen/media_set?set=a.10150246164047913.316522.539517912&type=3

FBI camp anak - area X-files
https://www.facebook.com/meilania.chen/media_set?set=a.10150246139897913.316518.539517912&type=3

Semoga bermanfaat. Selamat mempersiapkan camp / SIL.
Tuhan memberkati.

Moderator (meilania).
---------------------------------------------------------------------    Bergabung kirim e-mail ke:         Berhenti kirim e-mail ke:        Untuk arsip: http://hub.xc.org/scripts/lyris.pl?enter=i-kan-BinaGuru   ---------------------------------------------------------------------   
Miliki Blog atau Website Sendiri
Dapatkan Panduannya
Hubungi : 0813 5643 8312 - 0857 5737 8151 - 0431 8013154
Format SMS : Panduan Isi Pesan
Klik Demo / Contoh & Tutor Tingkat Menengah
atau pilih template :
Klik, Pilih & Pesan Sekarang / Contoh & Tutor Tingkat Menengah
G R A T I S
The Christian Blog @ 2011 - 2012
Designer : Joni Wawoh, SH
hostgator promo