Renungan Harian & Leadership Kristen
| Renungan | Bina | Bio | Buku | Doa | E-JEMMi | Kisah | Konsel | Leadership | Wanita | Humor |

Saturday, May 5, 2012

(e-RH) Mei 06 -- KEPASTIAN HIDUP KEKAL

e-RH(c) ++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
e-Renungan Harian
Sarana untuk bertumbuh dalam iman & menjadi saksi Kristus
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Tanggal: Minggu, 6 Mei 2012
Bacaan : 1 Yohanes 5:13-21
Setahun: 2 Samuel 6-7; 1 Tawarikh 17
Nats: ... Anak Allah telah datang dan telah mengaruniakan pengertian
kepada kita, supaya kita mengenal Yang Benar; dan kita ada di
dalam Yang Benar, di dalam Anak-Nya Yesus Kristus. Dialah Allah
yang benar dan hidup yang kekal. (1 Yohanes 5:20)

Judul:

KEPASTIAN HIDUP KEKAL

Apa yang akan terjadi pada manusia setelah mati? Sebagian orang
percaya bahwa manusia akan mengalami reinkarnasi, atau dilahirkan
kembali ke dalam dunia. Yang jahat selama hidup, akan dilahirkan
kembali dalam status yang lebih rendah, bisa jadi sebagai binatang.
Yang baik, akan dilahirkan kembali dalam status yang lebih tinggi.


Tampaknya ada beberapa pandangan tentang kehidupan sesudah mati pada
abad pertama. Karenanya, surat Yohanes berulang kali menekankan
tentang hidup yang kekal dalam Kristus. Itu berarti hidup bersama
Tuhan di surga selama-lamanya (lihat Yoh. 14:3; 1Tes. 4:13-14).
Namun, bagaimana manusia bisa beroleh hidup kekal? Orang sebaik
apapun pasti pernah berbuat jahat, itu dosa, dan upahnya maut (ayat
17; Rm. 6:23). Yohanes menjelaskan, bahwa Yesus Kristus akan
melindungi tiap orang yang percaya, sehingga mereka dianggap "tidak
berbuat dosa" (ayat 18). Pengikut Kristus bisa memiliki hidup kekal
bukan karena sempurna dalam berbuat baik, namun karena anugerah
Tuhan. Tanpa Kristus, manusia tetap dalam kondisi berdosa, itu yang
mendatangkan maut.


Kebenaran ini memberi kita kelegaan dan kepastian mengenai hidup
sesudah mati. Masa depan kekal kita terjamin bersama Tuhan
selama-lamanya. Di hari Waisak ini, mari berdoa bagi banyak orang
yang belum memiliki kepastian indah ini. Mohon Tuhan meno- long agar
mereka juga mengenal Yang Benar, dan mendapat karunia hidup yang
kekal di dalam Yesus Kristus. --ELS

MASA DEPAN: MEMULIAKAN DAN MENIKMATI DIA SELAMANYA. PASTI.

e-RH Situs: http://renunganharian.net/utama.php?tanggalnya=2012-05-06
e-RH
arsip web: http://www.sabda.org/publikasi/e-rh/2012/05/06/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Diskusi renungan ini di Facebook:
http://apps.facebook.com/renunganharian/home.php?d=2012/05/06/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Ayat Alkitab: http://alkitab.sabda.org/?1+Yohanes+5:13-21

1 Yohanes 5:13-21

13 Semuanya itu kutuliskan kepada kamu, supaya kamu yang percaya
kepada nama Anak Allah, tahu, bahwa kamu memiliki hidup yang
kekal.
14 Dan inilah keberanian percaya kita kepada-Nya, yaitu bahwa Ia
mengabulkan doa kita, jikalau kita meminta sesuatu kepada-Nya
menurut kehendak-Nya.
15 Dan jikalau kita tahu, bahwa Ia mengabulkan apa saja yang kita
minta, maka kita juga tahu, bahwa kita telah memperoleh segala
sesuatu yang telah kita minta kepada-Nya.
16 Kalau ada seorang melihat saudaranya berbuat dosa, yaitu dosa
yang tidak mendatangkan maut, hendaklah ia berdoa kepada Allah
dan Dia akan memberikan hidup kepadanya, yaitu mereka, yang
berbuat dosa yang tidak mendatangkan maut. Ada dosa yang
mendatangkan maut: tentang itu tidak kukatakan, bahwa ia harus
berdoa.
17 Semua kejahatan adalah dosa, tetapi ada dosa yang tidak
mendatangkan maut.
18 Kita tahu, bahwa setiap orang yang lahir dari Allah, tidak
berbuat dosa; tetapi Dia yang lahir dari Allah melindunginya,
dan si jahat tidak dapat menjamahnya.
19 Kita tahu, bahwa kita berasal dari Allah dan seluruh dunia
berada di bawah kuasa si jahat.
20 Akan tetapi kita tahu, bahwa Anak Allah telah datang dan telah
mengaruniakan pengertian kepada kita, supaya kita mengenal Yang
Benar; dan kita ada di dalam Yang Benar, di dalam Anak-Nya Yesus
Kristus. Dia adalah Allah yang benar dan hidup yang kekal.
21 Anak-anakku, waspadalah terhadap segala berhala.

Bacaan Alkitab Setahun:
http://alkitab.sabda.org/?2+Samuel+6-7
Mobile: http://alkitab.mobi/tb/passage/2+Samuel+6-7
http://alkitab.sabda.org/?1+Tawarikh+17


e-RH(c) +++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Ditulis oleh penulis-penulis Indonesia
Diterbitkan dan Hak Cipta (c) oleh Yayasan Gloria
Miliki Blog atau Website Sendiri
Dapatkan Panduannya
Hubungi : 0813 5643 8312 - 0857 5737 8151 - 0431 8013154
Format SMS : Panduan Isi Pesan
Klik Demo / Contoh & Tutor Tingkat Menengah
atau pilih template :
Klik, Pilih & Pesan Sekarang / Contoh & Tutor Tingkat Menengah
G R A T I S
The Christian Blog @ 2011 - 2012
Designer : Joni Wawoh, SH
hostgator promo