--------------------------------------------------------------------- e-BinaGuru -- MILIS DISKUSI PARA PELAYAN ANAK DAN GURU SEKOLAH MINGGU ---------------------------------------------------------------------
Mengapa timbul masalah dalam membaca?
Banyak orang menghadapi masalah kronis dalam membaca,diantaranya adalah,malas,kurang daya ingat,tidak sabar. Masalah membaca timbul karena kurangnya pengetahuan tentang potensi diri dan otak,juga kesalahan pendekatan pengajaran awal membaca. Hal ini mengakibatkan berkembangnya mitos: "membaca dengan kecepatan rata-rata adalah alamia"h. Ini adalah pendapat yang salah.
Salahsatu cara mengatasi masalah membaca adalah dengan mempercepat kemampuan membaca. Keuntungan membaca cepat adalah memperkecil pekerjaan fisik(mata),menyeleraskan pemahaman dan meningkatkan kepuasan. Caranya ,melompat kebelakang dan regresi dapat dihilangkan dengan hanya mempertimbangkan kata-kata yang perlu. Kata-kata yang perlu dipertimbangkan kira-kira 10%,sisanya dapat diperkirakan dengan cerdas.
Kemudian waktu untuk setiap fiksasi dapat dikurangi mendekati 1/4 detik,lalu ukuran fiksasi dapat diperluas.
Apa yang menjadi ukuran orang dianggap membaca cepat atau lambat? lalu bagaimana cara mengukurnya? Sebenarnya kita telah mengukur kecepatan membaca [pada saat mengikuti ujian di sekolah. Misalkan dalam satu semester terdapat enam ujian bidang studi disekolah yang masing-masing memiliki satu buku rujukan. Jika kita lulus semua ujian berarti kecepatan membaca kita kira-kira 6 buku per semester. Meskipun sama-sama 6 buku persemester,tetapi kualitas pemahaman bebeda-beda dengan nilai ujian yang kita peroleh. Teknik membaca cepat dimaksudkan untuk meningkatkan kecepatan membaca sekaligus meningkatkan nilai pemahaman.
Walz
--------------------------------------------------------------------- Bergabung kirim e-mail ke:Berhenti kirim e-mail ke: Untuk arsip: http://hub.xc.org/scripts/lyris.pl?enter=i-kan-BinaGuru ---------------------------------------------------------------------