Renungan Harian & Leadership Kristen
| Renungan | Bina | Bio | Buku | Doa | E-JEMMi | Kisah | Konsel | Leadership | Wanita | Humor |

Tuesday, September 18, 2012

[i-kan-binaguru] living in crescendo + plan de vida

---------------------------------------------------------------------   e-BinaGuru -- MILIS DISKUSI PARA PELAYAN ANAK DAN GURU SEKOLAH MINGGU     ---------------------------------------------------------------------   
Dear friends,
Masih dalam rangka ulang tahun milis kita, e-BinaGuru, kali ini saya ingin sharingkan 2 buku yang baru saja selesai saya baca.

Yang pertama, The 3rd Alternative karangan Stephen R. Covey (sudah ada terjemahan Bahasa Indonesianya). Sekaligus untuk mengenang Stephen R. Covey yang baru saja meninggal bulan Juli 2012 yang lalu. Buku ini sepertinya adalah buku terakhir yang ditulis oleh Stephen R. Covey - ia meninggal di usia 79 tahun. Kematiannya diduga akibat kecelakaan yang ia alami beberapa bulan lalu saat ia bersepeda. Covey adalah salah satu penulis buku favorit saya. Buku2 Covey sangat mudah dibaca, "mendarat" dan sangat applicable dalam kehidupan.

Yang kedua, Blue Zones karangan Dan Buettner. Sebenarnya buku ini sudah lama saya beli, mungkin 2-3 tahun yang lalu :-) tapi belon pengin dibaca hingga hari Sabtu barusan (setelah saya selesai baca The 3rd Alternative dan lagi bingung mau ngelanjutin baca buku yang mana he3x .. akhirnya pilihan jatuh ke "blue zones") Buku ini menceritakan tentang rahasia UMUR PANJANG para centenarians (orang2 yang hidupnya mencapai usia 100 tahun). Dan Buettner adalah kontributor acara National Geographic, dan sudah bertahun-tahun keliling dunia mengejar para centenarians untuk mengetahui apa "rahasia" umur panjang + hidup sehat mereka. Buku ini sangat ringan dibaca karena seperti kisah perjalanan, namun sarat dengan informasi yang bukan saja berguna, tapi mungkin akan mengubah cara pandang kita tentang kehidupan.

Ulang tahun identik dengan "bertambah tua" .. setiap orang pasti senang merayakan ulang tahun, tapi sepertinya hampir setiap kita tidak suka untuk bertambah tua, bukan? :-) Namun ada berita baik yang saya dapatkan dari buku "The 3rd Alternative" maupun "Blue Zones" tentang "bertambah tua".

Stephen R. Covey menyebutnya dengan living in crescendo!
Crescendo adalah istilah musik. Kalau kita menemukan tanda crescendo (<) maka kita harus memainkan / melantunkan nada tsb makin lama makin keras !!! Nah, demikianlah seharusnya kehidupan orang-orang yang "bertambah tua". Bukannya tambah lama tambah redup he3x .. melainkan live in crescendo. Rahasia untuk bisa live in crescendo adalah: hidup dengan memberikan KONTRIBUSI kepada orang2 di sekitar kita.

Di dalam Alkitab, tepatnya surat kepada Titus, Rasul Paulus mengingatkan bahwa orang2 TUA lah yang seharusnya menjadi "pengajar" - yaitu untuk mengajarkan tentang kebenaran kepada generasi yang lebih muda. Itulah salah satu peran orang2 yang sudah "bertambah tua" - mereka seharusnya tidak hanya "bertambah tua" secara usia, namun juga bertambah-tambah hikmat dan pengalamannya berjalan bersama Tuhan, dan itu layak dibagikan kepada generasi yang lebih muda.

Dan Buettner, dalam berbagai interview nya bersama para centenarians, menemukan bahwa sebagian besar orang2 yang usianya bisa mencapai 100 tahun, adalah orang2 yang menjalani hidup ini dengan bahagia (sepertinya, ini adalah hasil seleksi alam, dimana mereka yang suka marah2, stress, dan yang dikuasai oleh berbagai emosi negatif lainnya, mati duluan he3x). Tentu saja ada banyak faktor yang bisa membuat seseorang berumur panjang DAN tetap sehat, SEKALIGUS produktif di usia tua mereka. Dan Buettner mengisahkan ada 4 lokasi di muka bumi ini yang penduduknya berpotensi untuk berumur panjang, yaitu: Sardinia, Okinawa, Loma Linda California, dan Nicoya Costa Rica.

Tapi tunggu dulu, apa nih hubungannya dengan milis kita yang baru berusia 12 tahun? :-)
Oh, banyak sekali ... kalau dulu Anda bergabung di milis ini waktu masih berusia 30 tahunan, maka sekarang Anda sudah memasuki usia 40 tahunan bukan? Kalau dulu Anda sudah 40 tahunan, maka sekarang Anda berada di usia 50 tahunan ... Kalau Anda baru saja bergabung, dan kebetulan Anda masih di usia 20-30 tahunan, bersyukurlah. Karena rahasia umur panjang (dan tetap sehat plus tetap produktif) DIAWALI sejak muda :-) Hukum tabur tuai berlaku di sini. Apa yang kita tabur sewaktu kita masih muda, kita akan menuainya saat kita sudah tua nanti.

Para centenarians yang diceritakan dalam buku Blue Zones semuanya memiliki gaya hidup yang SEHAT. Yaitu: sebagian besar makanan mereka adalah nabati, dan sebagian dari mereka benar-benar vegetarian. Makanan mereka boleh dikatakan masih sangat alami, bukan model junk food atau makanan kemasan apalagi kalengan seperti yang biasa dikonsumsi oleh masyarakat yang hidup di kota2 besar. Mereka banyak melakukan aktivitas fisik (menggembalakan kambing domba, berkebun, jalan, dsb). Mereka juga punya teman2, komunitas dimana mereka bisa saling berbagi suka duka bersama. Mereka memiliki keluarga yang memperhatikan dan diperhatikan oleh mereka. Mereka adalah orang2 yang religius.

Dan yang paling penting dari semua gaya hidup sehat di atas adalah, mereka adalah orang2 yang menjalani hidup ini dengan "plan de vida" - hidupnya digerakkan oleh suatu tujuan yang jelas, mereka memiliki goal yang hendak mereka capai dalam hidup ini. Dan itulah yang membuat mereka tetap bersemangat menjalani hidup dengan sukacita. Nah .. bagaimana dengan Anda?

Kemarin saya sempatkan menjalani "test" Blue Zones (mengisi kuesioner tentang bagaimana gaya hidup kita, lalu dihitung dugaan usia kita). Dari hasil test ini saya boleh dikatakan bisa berbangga diri he3x .. karena "biological age" saya lebih muda sekitar 4,5 tahun dibanding usia saya yang sesungguhnya :-) Itu pertanda bagusss .. artinya, gaya hidup saya lumayan sehat, nih. Nah, dengan gaya hidup seperti yang sudah saya jalani sekarang ini, diduga saya bakal hidup hingga 90,6 tahun. Tapi, kalau saya mau meningkatkan gaya hidup saya saat ini dengan gaya hidup yang LEBIH sehat lagi, maka saya bisa menambahkan pada usia saya sekitar 7,9 tahun lagi ... Itu sudah amat deket jadi centenarians loh .. he3x.

Sebenarnya target kita, orang2 percaya, bukanlah pada usia 100 tahun tsb karena hidup mati kita ada di tangan Tuhan. Namun, alangkah indahnya kalau setiap orang percaya bisa hidup SEHAT dan UMUR PANJANG, agar hidupnya bisa terus produktif dipakai oleh Tuhan. Dan tidak menyusahkan anak cucu karena sakit2an ... apalagi kalo sakitnya karena salah sendiri, dulu waktu masih muda tidak memelihara tubuh dengan baik. Ayo teman2 ... saya tantang nih! Agar kita semua berlomba-lomba memulai gaya hidup yang sehat, agar bisa makin produktif: living in crescendo dan plan de vida - bagi Kerajaan Allah!

* Bagi yang tertarik untuk mempelajari lebih lanjut tentang Blue Zones, bisa cek situsnya: www.bluezones.com

Soli Deo Gloria.
Moderator (meilania).

---------------------------------------------------------------------    Bergabung kirim e-mail ke:         Berhenti kirim e-mail ke:        Untuk arsip: http://hub.xc.org/scripts/lyris.pl?enter=i-kan-BinaGuru   ---------------------------------------------------------------------   
Miliki Blog atau Website Sendiri
Dapatkan Panduannya
Hubungi : 0813 5643 8312 - 0857 5737 8151 - 0431 8013154
Format SMS : Panduan Isi Pesan
Klik Demo / Contoh & Tutor Tingkat Menengah
atau pilih template :
Klik, Pilih & Pesan Sekarang / Contoh & Tutor Tingkat Menengah
G R A T I S
The Christian Blog @ 2011 - 2012
Designer : Joni Wawoh, SH
hostgator promo