Renungan Harian & Leadership Kristen
| Renungan | Bina | Bio | Buku | Doa | E-JEMMi | Kisah | Konsel | Leadership | Wanita | Humor |

Saturday, July 21, 2012

(e-RH) Juli 22 -- TAK BISA DIBUNGKAM

e-RH(c) ++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
e-Renungan Harian
Sarana untuk bertumbuh dalam iman & menjadi saksi Kristus
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Tanggal: Minggu, 22 Juli 2012
Bacaan : Kisah Para Rasul 4:1-22
Setahun: Yesaya 31-34
Nats: Sebab tidak mungkin bagi kami untuk tidak berkata-kata tentang
apa yang telah kami lihat dan dengar. (Kisah Pr. Rasul 4:20)

Judul:

TAK BISA DIBUNGKAM

Jika menonton film yang bagus, saya akan bersemangat memujinya di
Facebook, di Twitter, atau menulis ulasan di blog. Saya akan
menjadikannya bahan obrolan, menyarankan teman untuk menontonnya,
dan suatu saat menontonnya lagi, mungkin sampai berulang-ulang. Hal
serupa bisa berlaku untuk buku, lagu, gadget, makanan, tempat
wisata, atau berbagai produk lain. Tanpa disuruh-suruh, kita
cenderung menjadi "juru iklan" bagi produk yang kita sukai.


Petrus dan Yohanes bukan hanya menemukan produk yang menyenangkan.
Mereka berjumpa dengan Pribadi yang mengubahkan hidup mereka. Mereka
mengikuti Yesus dalam pelayanan-Nya; dan Petrus menyangkal-Nya
menjelang peristiwa penyaliban-Nya. Akan tetapi, Dia bangkit,
menguatkan mereka, naik ke surga, dan mencurahkan Roh Kudus-Nya atas
mereka, mengubah mereka dari orang-orang pengecut menjadi pemberita
kabar baik yang gigih dan berani (ayat 13). Mereka juga diberi kuasa
untuk mengadakan mukjizat seperti Sang Guru. Itu semua membuat
mereka tak bisa dibungkam sekalipun dilarang dan diancam oleh sidang
mahkamah agama di Yerusalem (ayat 20). Mereka terus memberitakan
kabar baik yang telah mereka lihat dan mereka dengar apa pun
risikonya.


Bersaksi, dengan demikian, bukanlah suatu program pelayanan,
melainkan buah dari perjumpaan dengan Tuhan. Berdoalah agar Tuhan
membukakan mata dan telinga hati Anda sehingga Anda dapat mengalami
kebaikan-Nya dalam firman-Nya dan dalam pengalaman keseharian. Tanpa
disuruh-suruh, Anda akan terdorong untuk menceritakan kebaikan-Nya
itu kepada orang lain. --ARS

UNTUK MENJADI SAKSI BAGI TUHAN,
KITA PERLU MEGALAMI PERJUMPAAN DENGAN DIA.

e-RH Situs: http://renunganharian.net/utama.php?tanggalnya=2012-07-22
e-RH
arsip web: http://www.sabda.org/publikasi/e-rh/2012/07/22/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Diskusi renungan ini di Facebook:
http://apps.facebook.com/renunganharian/home.php?d=2012/07/22/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Ayat Alkitab: http://alkitab.sabda.org/?Kisah+Para+Rasul+4:1-22

Kisah Para Rasul 4:1-22

1 Ketika Petrus dan Yohanes sedang berbicara kepada orang banyak,
mereka tiba-tiba didatangi imam-imam dan kepala pengawal Bait
Allah serta orang-orang Saduki.
2 Orang-orang itu sangat marah karena mereka mengajar orang banyak
dan memberitakan, bahwa dalam Yesus ada kebangkitan dari antara
orang mati.
3 Mereka ditangkap dan diserahkan ke dalam tahanan sampai keesokan
harinya, karena hari telah malam.
4 Tetapi di antara orang yang mendengar ajaran itu banyak yang
menjadi percaya, sehingga jumlah mereka menjadi kira-kira lima
ribu orang laki-laki.
5 Pada keesokan harinya pemimpin-pemimpin Yahudi serta tua-tua dan
ahli-ahli Taurat mengadakan sidang di Yerusalem
6 dengan Imam Besar Hanas dan Kayafas, Yohanes dan Aleksander dan
semua orang lain yang termasuk keturunan Imam Besar.
7 Lalu Petrus dan Yohanes dihadapkan kepada sidang itu dan mulai
diperiksa dengan pertanyaan ini: "Dengan kuasa manakah atau
dalam nama siapakah kamu bertindak demikian itu?"
8 Maka jawab Petrus, penuh dengan Roh Kudus: "Hai
pemimpin-pemimpin umat dan tua-tua,
9 jika kami sekarang harus diperiksa karena suatu kebajikan kepada
seorang sakit dan harus menerangkan dengan kuasa manakah orang
itu disembuhkan,
10 maka ketahuilah oleh kamu sekalian dan oleh seluruh umat Israel,
bahwa dalam nama Yesus Kristus, orang Nazaret, yang telah kamu
salibkan, tetapi yang telah dibangkitkan Allah dari antara orang
mati--bahwa oleh karena Yesus itulah orang ini berdiri dengan
sehat sekarang di depan kamu.
11 Yesus adalah batu yang dibuang oleh tukang-tukang
bangunan--yaitu kamu sendiri--,namun ia telah menjadi batu
penjuru.
12 Dan keselamatan tidak ada di dalam siapapun juga selain di dalam
Dia, sebab di bawah kolong langit ini tidak ada nama lain yang
diberikan kepada manusia yang olehnya kita dapat diselamatkan."
13 Ketika sidang itu melihat keberanian Petrus dan Yohanes dan
mengetahui, bahwa keduanya orang biasa yang tidak terpelajar,
heranlah mereka; dan mereka mengenal keduanya sebagai pengikut
Yesus.
14 Tetapi karena mereka melihat orang yang disembuhkan itu berdiri
di samping kedua rasul itu, mereka tidak dapat mengatakan
apa-apa untuk membantahnya.
15 Dan setelah mereka menyuruh rasul-rasul itu meninggalkan ruang
sidang, berundinglah mereka,
16 dan berkata: "Tindakan apakah yang harus kita ambil terhadap
orang-orang ini? Sebab telah nyata kepada semua penduduk
Yerusalem, bahwa mereka telah mengadakan suatu mujizat yang
menyolok dan kita tidak dapat menyangkalnya.
17 Tetapi supaya hal itu jangan makin luas tersiar di antara orang
banyak, baiklah kita mengancam dan melarang mereka, supaya
mereka jangan berbicara lagi dengan siapapun dalam nama itu."
18 Dan setelah keduanya disuruh masuk, mereka diperintahkan, supaya
sama sekali jangan berbicara atau mengajar lagi dalam nama
Yesus.
19 Tetapi Petrus dan Yohanes menjawab mereka: "Silakan kamu
putuskan sendiri manakah yang benar di hadapan Allah: taat
kepada kamu atau taat kepada Allah.
20 Sebab tidak mungkin bagi kami untuk tidak berkata-kata tentang
apa yang telah kami lihat dan yang telah kami dengar."
21 Mereka semakin keras mengancam rasul-rasul itu, tetapi akhirnya
melepaskan mereka juga, sebab sidang tidak melihat jalan untuk
menghukum mereka karena takut akan orang banyak yang memuliakan
nama Allah berhubung dengan apa yang telah terjadi.
22 Sebab orang yang disembuhkan oleh mujizat itu sudah lebih dari
empat puluh tahun umurnya.

Bacaan Alkitab Setahun:
http://alkitab.sabda.org/?Yesaya+31-34
Mobile: http://alkitab.mobi/tb/passage/Yesaya+31-34


e-RH(c) +++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Ditulis oleh penulis-penulis Indonesia
Diterbitkan dan Hak Cipta (c) oleh Yayasan Gloria
Miliki Blog atau Website Sendiri
Dapatkan Panduannya
Hubungi : 0813 5643 8312 - 0857 5737 8151 - 0431 8013154
Format SMS : Panduan Isi Pesan
Klik Demo / Contoh & Tutor Tingkat Menengah
atau pilih template :
Klik, Pilih & Pesan Sekarang / Contoh & Tutor Tingkat Menengah
G R A T I S
The Christian Blog @ 2011 - 2012
Designer : Joni Wawoh, SH
hostgator promo