Renungan Harian & Leadership Kristen
| Renungan | Bina | Bio | Buku | Doa | E-JEMMi | Kisah | Konsel | Leadership | Wanita | Humor |

Monday, February 27, 2012

(e-RH) Februari 28 -- GENERASI ROHANI

e-RH(c) ++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
e-Renungan Harian
Sarana untuk bertumbuh dalam iman & menjadi saksi Kristus
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Tanggal: Selasa, 28 Februari 2012
Bacaan : 2 Timotius 2:1-13
Setahun: Bilangan 11-13
Nats: Apa yang telah engkau dengar dariku di depan banyak saksi,
percayakanlah itu kepada orang-orang yang dapat dipercayai, yang
juga pandai mengajar orang lain (2 Timotius 2:2)

Judul:

GENERASI ROHANI

Banyak teman saya yang menjadi dokter. Kebanyakan di antara mereka
berasal dari keluarga dokter, dan memang sudah dipersiapkan untuk
menjadi seorang dokter. Terlepas dari apa yang menjadi motivasi
orangtua mereka dalam hal itu, saya kagum dengan keseriusan mereka
mempersiapkan anak-anak mereka.

Paulus juga secara khusus mempersiapkan orang-orang yang akan
meneruskan pelayanannya. Ia tahu hidup nya terbatas (pasal 4:6), dan
kebenaran Tuhan tidak boleh berhenti diberita kan ketika ia mati.
Sebab itu, Paulus (generasi I) telah secara khusus mengajar Timotius
(gen. II), sedemikian supaya ia dapat meneruskan pengajaran itu
kepada orang lain (gen. III), yang juga pandai mengajar orang lain
(gen. IV). Jelas ini bukan pengajaran sekali tatap muka. Timotius
telah cukup lama menjadi anak rohani Paulus hingga ia dapat
dipercaya untuk meneruskan pelayanannya. Paulus ingin Timotius
melakukan hal yang sama bagi orang lain.

Seberapa besar energi yang Anda curahkan untuk menolong orang
bertumbuh dewasa dalam Kristus, supaya mereka juga dapat melakukan
hal yang sama bagi orang lain? Sekadarnya, kalau sempat, atau penuh
intensionalitas seperti Paulus? Seseorang pernah menghitung. Jika
selama hidup Anda punya 12 anak rohani, dan tiap anak juga punya 12
anak rohani, dan berlipatganda demikian selama 5 generasi, maka Anda
akan punya 248.832 keturunan rohani! Betapa besar dampaknya, jika
kita tidak hanya sibuk dengan banyak kegiatan rohani, tapi mulai
berfokus menghasilkan anak-anak rohani yang akan membawa kebenaran
Tuhan dari generasi ke generasi. --ELS

PERIKSA FOKUS PELAYANAN KITA:
MENGADAKAN KEGIATAN ROHANI ATAU MENGHASILKAN GENERASI ROHANI?

e-RH Situs: http://renunganharian.net/utama.php?tanggalnya=2012-02-28
e-RH
arsip web: http://www.sabda.org/publikasi/e-rh/2012/02/28/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Diskusi renungan ini di Facebook:
http://apps.facebook.com/renunganharian/home.php?d=2012/02/28/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Ayat Alkitab: http://alkitab.sabda.org/?2+Timotius+2:1-13

2 Timotius 2:1-13

1 Sebab itu, hai anakku, jadilah kuat oleh kasih karunia dalam
Kristus Yesus.
2 Apa yang telah engkau dengar dari padaku di depan banyak saksi,
percayakanlah itu kepada orang-orang yang dapat dipercayai, yang
juga cakap mengajar orang lain.
3 Ikutlah menderita sebagai seorang prajurit yang baik dari
Kristus Yesus.
4 Seorang prajurit yang sedang berjuang tidak memusingkan dirinya
dengan soal-soal penghidupannya, supaya dengan demikian ia
berkenan kepada komandannya.
5 Seorang olahragawan hanya dapat memperoleh mahkota sebagai
juara, apabila ia bertanding menurut peraturan-peraturan
olahraga.
6 Seorang petani yang bekerja keras haruslah yang pertama
menikmati hasil usahanya.
7 Perhatikanlah apa yang kukatakan; Tuhan akan memberi kepadamu
pengertian dalam segala sesuatu.
8 Ingatlah ini: Yesus Kristus, yang telah bangkit dari antara
orang mati, yang telah dilahirkan sebagai keturunan Daud, itulah
yang kuberitakan dalam Injilku.
9 Karena pemberitaan Injil inilah aku menderita, malah dibelenggu
seperti seorang penjahat, tetapi firman Allah tidak terbelenggu.
10 Karena itu aku sabar menanggung semuanya itu bagi orang-orang
pilihan Allah, supaya mereka juga mendapat keselamatan dalam
Kristus Yesus dengan kemuliaan yang kekal.
11 Benarlah perkataan ini: "Jika kita mati dengan Dia, kitapun akan
hidup dengan Dia;
12 jika kita bertekun, kitapun akan ikut memerintah dengan Dia;
jika kita menyangkal Dia, Diapun akan menyangkal kita;
13 jika kita tidak setia, Dia tetap setia, karena Dia tidak dapat
menyangkal diri-Nya."

Bacaan Alkitab Setahun:
http://alkitab.sabda.org/?Bilangan+11-13
Mobile: http://alkitab.mobi/tb/passage/Bilangan+11-13


e-RH(c) +++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Ditulis oleh penulis-penulis Indonesia
Diterbitkan dan Hak Cipta (c) oleh Yayasan Gloria

Miliki Blog atau Website Sendiri
Dapatkan Panduannya
Hubungi : 0813 5643 8312 - 0857 5737 8151 - 0431 8013154
Format SMS : Panduan Isi Pesan
Klik Demo / Contoh & Tutor Tingkat Menengah
atau pilih template :
Klik, Pilih & Pesan Sekarang / Contoh & Tutor Tingkat Menengah
G R A T I S
The Christian Blog @ 2011 - 2012
Designer : Joni Wawoh, SH
hostgator promo