Renungan Harian & Leadership Kristen
| Renungan | Bina | Bio | Buku | Doa | E-JEMMi | Kisah | Konsel | Leadership | Wanita | Humor |

Monday, March 24, 2014

(e-RH) Maret 25 -- SUARA RAKYAT

e-RH(c) ++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
e-Renungan Harian
Sarana untuk bertumbuh dalam iman & menjadi saksi Kristus
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Tanggal: Selasa, 25 Maret 2014
Bacaan : 1 Samuel 8:1-22
Setahun: Hakim-Hakim 8-9
Nats: Tetapi bangsa itu menolak mendengarkan perkataan Samuel dan
mereka berkata: "Tidak, harus ada raja atas kami; maka kami pun
akan sama seperti segala bangsa-bangsa lain; raja kami akan
menghakimi kami dan memimpin kami dalam perang." (1 Samuel
8:19-20)

Judul:

SUARA RAKYAT

Vox populi vox Dei. Frasa bahasa Latin ini berarti "suara rakyat
adalah suara Tuhan". Sebagian orang memaknainya sebagai kehendak
Tuhan itu tercermin dalam kehendak rakyat. Tetapi, sebagian lagi
berargumen frasa ini dicetuskan justru untuk membantah pemahaman
tersebut. Suara rakyat cenderung mudah dipengaruhi oleh emosi dan
histeria massa sehingga menjadi tidak rasional dan tidak sesuai
dengan kehendak Tuhan. Hal inilah yang terjadi ketika bangsa Israel
meminta raja.


Sejak awalnya bangsa Israel adalah bangsa yang unik. Mereka tidak
memiliki raja, melainkan dipimpin langsung oleh Tuhan. Selama itu
pula, asalkan mereka taat, mereka aman dan sejahtera. Suatu hari
mereka ingin menjadi sama dengan bangsa lain. Mereka meminta seorang
raja. Samuel berusaha mengajak mereka berpikir ulang. Tetapi, karena
histeria massa yang terjadi, mereka tidak lagi bisa berpikir jernih
sehingga mengambil keputusan yang tidak bijaksana.


Tahun ini bangsa Indonesia kembali melaksanakan pemilihan umum.
Berbagai cara akan dipakai untuk membujuk masyarakat memilih seorang
calon, termasuk dengan memanipulasi emosi masyarakat. Hendaklah kita
tidak ikut terjebak dan memilih berdasarkan emosi, melainkan
meneliti calon yang ada dengan saksama dan memastikan bahwa kita
memilih orang yang tepat. Kita juga dapat mengajak orang-orang di
sekitar kita berbuat demikian. Kiranya pemimpin yang terpilih nanti
memang orang yang tepat, dan suara rakyat sungguh-sungguh cerminan
kehendak Tuhan. --Alison Subiantoro /Renungan Harian

MEMILIH SECARA BIJAKSANA BERARTI MEMILIH DENGAN
PERTIMBANGAN YANG MATANG, BUKAN HANYA MENURUTI GEJOLAK EMOSI.

e-RH Situs: http://renunganharian.net
e-RH arsip web: http://www.sabda.org/publikasi/e-rh/2014/03/25/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Diskusi renungan ini di Facebook:
https://www.facebook.com/groups/renungan.harian/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Ayat Alkitab: http://alkitab.sabda.org/?1+Samuel+8:1-22

1 Samuel 8:1-22

1 Setelah Samuel menjadi tua, diangkatnyalah anak-anaknya
laki-laki menjadi hakim atas orang Israel.
2 Nama anaknya yang sulung ialah Yoel, dan nama anaknya yang kedua
ialah Abia; keduanya menjadi hakim di Bersyeba.
3 Tetapi anak-anaknya itu tidak hidup seperti ayahnya; mereka
mengejar laba, menerima suap dan memutarbalikkan keadilan.
4 Sebab itu berkumpullah semua tua-tua Israel; mereka datang
kepada Samuel di Rama
5 dan berkata kepadanya: "Engkau sudah tua dan anak-anakmu tidak
hidup seperti engkau; maka angkatlah sekarang seorang raja atas
kami untuk memerintah kami, seperti pada segala bangsa-bangsa
lain."
6 Waktu mereka berkata: "Berikanlah kepada kami seorang raja untuk
memerintah kami," perkataan itu mengesalkan Samuel, maka
berdoalah Samuel kepada TUHAN.
7 TUHAN berfirman kepada Samuel: "Dengarkanlah perkataan bangsa
itu dalam segala hal yang dikatakan mereka kepadamu, sebab bukan
engkau yang mereka tolak, tetapi Akulah yang mereka tolak,
supaya jangan Aku menjadi raja atas mereka.
8 Tepat seperti yang dilakukan mereka kepada-Ku sejak hari Aku
menuntun mereka keluar dari Mesir sampai hari ini, yakni
meninggalkan Daku dan beribadah kepada allah lain, demikianlah
juga dilakukan mereka kepadamu.
9 Oleh sebab itu dengarkanlah permintaan mereka, hanya
peringatkanlah mereka dengan sungguh-sungguh dan beritahukanlah
kepada mereka apa yang menjadi hak raja yang akan memerintah
mereka."
10 Dan Samuel menyampaikan segala firman TUHAN kepada bangsa itu,
yang meminta seorang raja kepadanya,
11 katanya: "Inilah yang menjadi hak raja yang akan memerintah kamu
itu: anak-anakmu laki-laki akan diambilnya dan dipekerjakannya
pada keretanya dan pada kudanya, dan mereka akan berlari di
depan keretanya;
12 ia akan menjadikan mereka kepala pasukan seribu dan kepala
pasukan lima puluh; mereka akan membajak ladangnya dan
mengerjakan penuaian baginya; senjata-senjatanya dan perkakas
keretanya akan dibuat mereka.
13 Anak-anakmu perempuan akan diambilnya sebagai juru campur
rempah-rempah, juru masak dan juru makanan.
14 Selanjutnya dari ladangmu, kebun anggurmu dan kebun zaitunmu
akan diambilnya yang paling baik dan akan diberikannya kepada
pegawai-pegawainya
15 dari gandummu dan hasil kebun anggurmu akan diambilnya
sepersepuluh dan akan diberikannya kepada pegawai-pegawai
istananya dan kepada pegawai-pegawainya yang lain.
16 Budak-budakmu laki-laki dan budak-budakmu perempuan, ternakmu
yang terbaik dan keledai-keledaimu akan diambilnya dan
dipakainya untuk pekerjaannya.
17 Dari kambing dombamu akan diambilnya sepersepuluh, dan kamu
sendiri akan menjadi budaknya.
18 Pada waktu itu kamu akan berteriak karena rajamu yang kamu pilih
itu, tetapi TUHAN tidak akan menjawab kamu pada waktu itu."
19 Tetapi bangsa itu menolak mendengarkan perkataan Samuel dan
mereka berkata: "Tidak, harus ada raja atas kami;
20 maka kamipun akan sama seperti segala bangsa-bangsa lain; raja
kami akan menghakimi kami dan memimpin kami dalam perang."
21 Samuel mendengar segala perkataan bangsa itu, dan
menyampaikannya kepada TUHAN.
22 TUHAN berfirman kepada Samuel: "Dengarkanlah permintaan mereka
dan angkatlah seorang raja bagi mereka." Kemudian berkatalah
Samuel kepada orang-orang Israel itu: "Pergilah, masing-masing
ke kotanya."

Bacaan Alkitab Setahun:
http://alkitab.sabda.org/?Hakim-Hakim+8-9
Mobile: http://alkitab.mobi/tb/passage/Hakim-Hakim+8-9


e-RH(c) +++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Ditulis oleh penulis-penulis Indonesia
Diterbitkan dan Hak Cipta (c) oleh Yayasan Gloria

Diberkati? Jadilah berkat dengan mendukung pelayanan Yayasan Gloria.
Donasi: Rekening Bank BCA, No. 456 500 8880 a.n. YAY GLORIA
Miliki Blog atau Website Sendiri
Dapatkan Panduannya
Hubungi : 0813 5643 8312 - 0857 5737 8151 - 0431 8013154
Format SMS : Panduan Isi Pesan
Klik Demo / Contoh & Tutor Tingkat Menengah
atau pilih template :
Klik, Pilih & Pesan Sekarang / Contoh & Tutor Tingkat Menengah
G R A T I S
The Christian Blog @ 2011 - 2012
Designer : Joni Wawoh, SH
hostgator promo