Renungan Harian & Leadership Kristen
| Renungan | Bina | Bio | Buku | Doa | E-JEMMi | Kisah | Konsel | Leadership | Wanita | Humor |

Thursday, May 10, 2012

(e-RH) Mei 11 -- IKAN BESAR

e-RH(c) ++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
e-Renungan Harian
Sarana untuk bertumbuh dalam iman & menjadi saksi Kristus
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Tanggal: Jumat, 11 Mei 2012
Bacaan : Yunus 1:17-2:10
Setahun: Mazmur 65-67; 69-70
Nats: Maka atas penentuan Tuhan datanglah seekor ikan besar yang
menelan Yunus; dan Yunus tinggal di dalam perut ikan itu tiga
hari tiga malam lamanya. (Yunus 1:17)

Judul:

IKAN BESAR

Orang Ibrani mempunyai keyakinan bahwa "dunia orang mati" itu
berada di bawah. Ya, jauh di kedalaman di bawah sana. Gelap;
mengerikan; jauh dari hadirat Tuhan. Ketika Yunus dilempar ke dalam
lautan yang sedang bergelora, pastilah ia merasa bahwa dirinya
sedang dikirim ke "dunia orang mati" itu. Ternyata tidak! Seekor
"ikan besar" menelannya atas perintah Tuhan!



Yunus berada di dalam perut ikan itu tiga hari tiga malam. Ia
menyadari, ternyata di pusat lautan, ia masih hidup (ayat 3). Tuhan
belum selesai berurusan dengannya. Yunus bukan saja dikejar-Nya
dengan "badai besar" (lihat Yunus 1:12), melainkan juga
ditangkap-Nya dengan "ikan besar". Kini, ia layaknya seorang anak
dalam genggaman erat tangan bapanya. Yunus sadar, jika "badai besar"
dan "ikan besar" saja taat kepada Tuhan, bukankah sepatutnya ia
mematuhi panggilan Tuhan? Ia teringat kepada Tuhan (ayat 7). Dan,
dalam kesempatan hidup yang kedua itulah Yunus bertekad memenuhi
nazarnya kepada Tuhan dalam rasa syukur, Yunus berdoa kepada Tuhan
(ayat 9). Perut ikan itu seolah malah menjadi sebuah ruang doa yang
hening bukan kuburan sepi baginya.



Apakah kita merasa tengah berada di "perut ikan besar" yang menelan
kita setelah kesalahan besar yang kita lakukan pada masa lampau?
Mungkin itu adalah kondisi sakit parah, ekonomi yang sedang jatuh,
studi yang gagal, cinta yang kandas, atau bahkan je- ruji penjara.
Tuhan belum selesai dengan kita. Berpalinglah kepada-Nya dan
berdoalah, dengan diiringi keyakinan bahwa kondisi kini apa pun itu
justru dapat Dia pakai sebagai "perut ikan" yang akan mengembalikan
kita kepada tujuan-Nya yang mulia. --PAD

SEKALIPUN RENCANA KITA GAGAL TERLAKSANA,
TUHAN TAK PERNAH GAGAL MEMENUHI RANCANGAN-NYA.

e-RH Situs: http://renunganharian.net/utama.php?tanggalnya=2012-05-11
e-RH
arsip web: http://www.sabda.org/publikasi/e-rh/2012/05/11/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Diskusi renungan ini di Facebook:
http://apps.facebook.com/renunganharian/home.php?d=2012/05/11/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Ayat Alkitab: http://alkitab.sabda.org/?Yunus+1:17-2:10

Yunus 1:17-2:10

17 Maka atas penentuan TUHAN datanglah seekor ikan besar yang
menelan Yunus; dan Yunus tinggal di dalam perut ikan itu tiga
hari tiga malam lamanya.
1 Berdoalah Yunus kepada TUHAN, Allahnya, dari dalam perut ikan
itu,
2 katanya: "Dalam kesusahanku aku berseru kepada TUHAN, dan Ia
menjawab aku, dari tengah-tengah dunia orang mati aku berteriak,
dan Kaudengarkan suaraku.
3 Telah Kaulemparkan aku ke tempat yang dalam, ke pusat lautan,
lalu aku terangkum oleh arus air; segala gelora dan gelombang-Mu
melingkupi aku.
4 Dan aku berkata: telah terusir aku dari hadapan mata-Mu.
Mungkinkah aku memandang lagi bait-Mu yang kudus?
5 Segala air telah mengepung aku, mengancam nyawaku; samudera raya
merangkum aku; lumut lautan membelit kepalaku
6 di dasar gunung-gunung. Aku tenggelam ke dasar bumi; pintunya
terpalang di belakangku untuk selama-lamanya. Ketika itulah
Engkau naikkan nyawaku dari dalam liang kubur, ya TUHAN,
Allahku.
7 Ketika jiwaku letih lesu di dalam aku, teringatlah aku kepada
TUHAN, dan sampailah doaku kepada-Mu, ke dalam bait-Mu yang
kudus.
8 Mereka yang berpegang teguh pada berhala kesia-siaan, merekalah
yang meninggalkan Dia, yang mengasihi mereka dengan setia.
9 Tetapi aku, dengan ucapan syukur akan kupersembahkan korban
kepada-Mu; apa yang kunazarkan akan kubayar. Keselamatan adalah
dari TUHAN!"
10 Lalu berfirmanlah TUHAN kepada ikan itu, dan ikan itupun
memuntahkan Yunus ke darat.

Bacaan Alkitab Setahun:
http://alkitab.sabda.org/?Mazmur+65-67
Mobile: http://alkitab.mobi/tb/passage/Mazmur+65-67
http://alkitab.sabda.org/?69-70


e-RH(c) +++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Ditulis oleh penulis-penulis Indonesia
Diterbitkan dan Hak Cipta (c) oleh Yayasan Gloria
Miliki Blog atau Website Sendiri
Dapatkan Panduannya
Hubungi : 0813 5643 8312 - 0857 5737 8151 - 0431 8013154
Format SMS : Panduan Isi Pesan
Klik Demo / Contoh & Tutor Tingkat Menengah
atau pilih template :
Klik, Pilih & Pesan Sekarang / Contoh & Tutor Tingkat Menengah
G R A T I S
The Christian Blog @ 2011 - 2012
Designer : Joni Wawoh, SH
hostgator promo