Renungan Harian & Leadership Kristen
| Renungan | Bina | Bio | Buku | Doa | E-JEMMi | Kisah | Konsel | Leadership | Wanita | Humor |

Thursday, June 20, 2013

TRS: (e-RH) Juni 21 -- TIDAK!

----Email Diteruskan----
Dari: owner-i-kan-akar-renungan-harian@hub.xc.org
Kepada: i-kan-akar-renungan-harian@hub.xc.org
Email Keluar: Kam, 20 Jun 2013 08:10 Waktu Terang Hari Pasifik
Judul: (e-RH) Juni 21 -- TIDAK!

e-RH(c) ++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
e-Renungan Harian
Sarana untuk bertumbuh dalam iman & menjadi saksi Kristus
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Tanggal: Jumat, 21 Juni 2013
Bacaan : 2 Korintus 12:1-10
Setahun: Ayub 25-29
Nats: Tentang hal itu aku sudah tiga kali berseru kepada Tuhan, supaya
utusan Iblis itu mundur dari hadapanku. (2 Korintus 12:8)

Judul:

TIDAK!

Tiga remaja dengan dandanan nyentrik mengamen di lampu merah.
Tanpa iringan alat musik, dan suara mereka terdengar cempreng.
Mereka lalu menadahkan tangan, berharap akan mendapatkan sejumlah
uang. Tak ada yang memberikan uang. Mereka pun berhenti bernyanyi
dan meneriakkan kata-kata kotor serta caci maki.



Setelah pertobatannya, Paulus mengalami banyak pengalaman hebat
bersama Tuhan dan melakukan banyak mujizat. Tetapi, ada sesuatu yang
Tuhan izinkan tetap ada dalam dirinya, yang disebutnya 'duri dalam
daging', yang membuatnya menderita. Banyak ahli menduga ia sedang
berbicara tentang suatu penyakit yang dideritanya. Ia sudah tiga
kali berseru kepada Tuhan, namun Tuhan menjawab, "Tidak!" Paulus
diingatkan tentang betapa banyaknya anugerah yang sudah diterimanya.
Dia mengizinkan Paulus berada dalam kelemahannya itu, supaya kuasa
Tuhan dinyatakan melaluinya. Paulus mengaminkannya sehingga ia
bermegah bukan atas semua pencapaiannya, melainkan atas kekuatan
yang Tuhan berikan melalui kelemahannya.



Banyak orang bersikap buruk kepada Tuhan saat tidak memperoleh
keinginan mereka. Mereka berpaling dan menyalahkan Tuhan. Mereka
memperlakukan Tuhan sebagai jin yang bertugas mengabulkan semua
keinginan. Mereka berlaku bagai tuan dan Tuhan menjadi budak. Apakah
Anda bergumul dengan doa yang tidak terjawab? Apakah Allah berkata,
"Tidak!" kepada Anda? Ingatlah, Allah itu mahatahu dan mahabijak.
Dia ingin agar dalam kelemahan Anda, kuasa-Nya menjadi sempurna.
--Hembang Tambun

JAWABAN "TIDAK" DARI TUHAN DIMAKSUDKAN UNTUK KEBAIKAN KITA
DAN UNTUK MENYATAKAN KEMULIAAN-NYA.

e-RH Situs: http://renunganharian.net
e-RH arsip web: http://www.sabda.org/publikasi/e-rh/2013/06/21/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Diskusi renungan ini di Facebook:
http://apps.facebook.com/renunganharian/home.php?d=2013/06/21/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Ayat Alkitab: http://alkitab.sabda.org/?2+Korintus+12:1-10

2 Korintus 12:1-10

1 Aku harus bermegah, sekalipun memang hal itu tidak ada
faedahnya, namun demikian aku hendak memberitakan
penglihatan-penglihatan dan penyataan-penyataan yang kuterima
dari Tuhan.
2 Aku tahu tentang seorang Kristen; empat belas tahun yang
lampau--entah di dalam tubuh, aku tidak tahu, entah di luar
tubuh, aku tidak tahu, Allah yang mengetahuinya--orang itu
tiba-tiba diangkat ke tingkat yang ketiga dari sorga.
3 Aku juga tahu tentang orang itu, --entah di dalam tubuh entah di
luar tubuh, aku tidak tahu, Allah yang mengetahuinya--
4 ia tiba-tiba diangkat ke Firdaus dan ia mendengar kata-kata yang
tak terkatakan, yang tidak boleh diucapkan manusia.
5 Atas orang itu aku hendak bermegah, tetapi atas diriku sendiri
aku tidak akan bermegah, selain atas kelemahan-kelemahanku.
6 Sebab sekiranya aku hendak bermegah juga, aku bukan orang bodoh
lagi, karena aku mengatakan kebenaran. Tetapi aku menahan
diriku, supaya jangan ada orang yang menghitungkan kepadaku
lebih dari pada yang mereka lihat padaku atau yang mereka dengar
dari padaku.
7 Dan supaya aku jangan meninggikan diri karena
penyataan-penyataan yang luar biasa itu, maka aku diberi suatu
duri di dalam dagingku, yaitu seorang utusan Iblis untuk
menggocoh aku, supaya aku jangan meninggikan diri.
8 Tentang hal itu aku sudah tiga kali berseru kepada Tuhan, supaya
utusan Iblis itu mundur dari padaku.
9 Tetapi jawab Tuhan kepadaku: "Cukuplah kasih karunia-Ku bagimu,
sebab justru dalam kelemahanlah kuasa-Ku menjadi sempurna."
Sebab itu terlebih suka aku bermegah atas kelemahanku, supaya
kuasa Kristus turun menaungi aku.
10 Karena itu aku senang dan rela di dalam kelemahan, di dalam
siksaan, di dalam kesukaran, di dalam penganiayaan dan kesesakan
oleh karena Kristus. Sebab jika aku lemah, maka aku kuat.

Bacaan Alkitab Setahun:
http://alkitab.sabda.org/?Ayub+25-29
Mobile: http://alkitab.mobi/tb/passage/Ayub+25-29


e-RH(c) +++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Ditulis oleh penulis-penulis Indonesia
Diterbitkan dan Hak Cipta (c) oleh Yayasan Gloria

Diberkati? Jadilah berkat dengan mendukung pelayanan Yayasan Gloria.
Donasi: Rekening Bank BCA, No. 456 500 8880 a.n. YAY GLORIA
Miliki Blog atau Website Sendiri
Dapatkan Panduannya
Hubungi : 0813 5643 8312 - 0857 5737 8151 - 0431 8013154
Format SMS : Panduan Isi Pesan
Klik Demo / Contoh & Tutor Tingkat Menengah
atau pilih template :
Klik, Pilih & Pesan Sekarang / Contoh & Tutor Tingkat Menengah
G R A T I S
The Christian Blog @ 2011 - 2012
Designer : Joni Wawoh, SH
hostgator promo