Anda terdaftar dengan alamat: iklanmdo.kristen@blogger.com
e-Humor
2163, Februari 2013
Shalom,
Tanggal 14 Februari tampaknya menjadi hari yang dinanti oleh seluruh anak muda. Memang, hari Valentine atau hari Kasih Sayang biasanya identik dengan harinya anak muda, saling bertukar cokelat dan kado warna pink. Namun, terlepas dari segala kontroversi yang ada, marilah kita merayakan hari yang spesial ini sebagai pengingat untuk selalu mengasihi sesama, menjadi terang dan garam bagi dunia, terlebih memuliakan Tuhan kita, Yesus Kristus.
Tuhan memberkati.
Pemimpin Redaksi e-Humor,
Amy G.
< ami(at)in-christ.net >
< http://humor.sabda.org/ >
2163. SERBA PINK
Menjelang hari Valentine tanggal 14 Februari, pusat-pusat perbelanjaan dihiasi dengan berbagai dekorasi bertema hari Kasih Sayang. Ada kartu ucapan Valentine, hiasan-hiasan hati, boneka, dan cokelat. Semua dekorasi itu berwarna pink. Monika, gadis cilik yang tingkat penasarannya amat tinggi, memutuskan untuk bertanya pada kakaknya.
Monika: Kak, hari Valentine itu hari untuk saling mengasihi ya?
Kakak: Iya. Pada hari Valentine biasanya kita mengungkapkan kasih pada sesama.
Monika: (masih penasaran) Oh, Tuhan Yesus juga mengatakan kita harus mengasihi sesama manusia ya, Kak?
Kakak: Benar.
Monika: Terus, mengapa kalau Valentine warna hiasan-hiasannya pink semua?
Kakak: (tidak sabar) Soalnya, kalau warnanya emas dan perak nanti dikira lagi olimpiade. Terus kalau warnanya kuning, merah, dan biru dikira ada partai lagi kampanye!
[Sumber kiriman dari: Redaksi]
Kita telah mengenal dan telah percaya akan kasih Allah kepada kita. Allah adalah kasih, dan barangsiapa tetap berada di dalam kasih, ia tetap berada di dalam Allah dan Allah di dalam dia. (1 Yohanes 4:16) < http://alkitab.sabda.org/?1Yohanes+4:16 >
KUIS HUMOR
Kuis minggu lalu 160: "Siapakah nama sahabat Yesus yang dikuburkan dalam sebuah gua?"
- Dipto < diptosn(at)xxx > = lazarus
- Titih Wira < titihprawira(at)xxx > = Lazarus
- Hendrik Langelo < hendrik.langelo(at)xxx > = Lazarus
- Kennedy Sirait < Kennedy.Sirait(at)xxx > = Lazarus
- "Anny S" < godwithanny5ms(at)xxx > = Sahabat YESUS ( ALLAH ) adalah ABRAHAM Kej 25:9
- Lucia Ratih < ratih.lucia(at)xxx > = Lazarus
Jawaban e-Humor: Lazarus (Yohanes 11:38)
Wow! Terima kasih ya, untuk pelanggan yang sudah berpartisipasi menjawab kuis minggu lalu. Nah, silakan jawab pertanyaan kuis berikut ini.
Kuis minggu ini 161: "Siapakah yang mengadakan perjamuan kawin sebelum ia memberikan Lea kepada Yakub?"
Jawaban beserta nama Anda akan diumumkan pada edisi kuis e-Humor selanjutnya. Oleh karena itu, kirim jawaban Anda secepatnya ke Redaksi e-Humor, maksimal 5 hari setelah Anda menerima edisi ini ya.
Bagi Anda yang memiliki tebak-tebakan untuk dipasang sebagai kuis di e-Humor, silakan kirim ke: < humor(at)sabda.org >. Kami tunggu jawaban dan kirimannya, ya. Terima kasih banyak!
Kontak: humor(at)sabda.org
Redaksi: Amy G. dan Yusak
Berlangganan: subscribe-i-kan-humor(at)hub.xc.org
Berhenti: unsubscribe-i-kan-humor(at)hub.xc.org
Arsip: http://sabda.org/publikasi/e-humor/arsip
BCA Ps. Legi Solo, No. 0790266579, a.n. Yulia Oeniyati
(c) 2013 -- Yayasan Lembaga SABDA < http://ylsa.org >