Renungan Harian & Leadership Kristen
| Renungan | Bina | Bio | Buku | Doa | E-JEMMi | Kisah | Konsel | Leadership | Wanita | Humor |

Tuesday, December 17, 2013

(e-RH) Desember 18 -- JANGAN LENGAH

e-RH(c) ++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
e-Renungan Harian
Sarana untuk bertumbuh dalam iman & menjadi saksi Kristus
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Tanggal: Rabu, 18 Desember 2013
Bacaan : I Petrus 5:1-11
Setahun: 1 Petrus 3-5
Nats: Sadarlah dan berjagajagalah! Lawanmu, si Iblis, berjalan
keliling sama seperti singa yang mengaum-aum dan mencari orang
yang dapat ditelannya. (1 Petrus 5:8)

Judul:

JANGAN LENGAH

Bruce Lee, aktor laga terkenal dari Hong Kong era 1960-1970-an,
pernah berkata demikian, "Jangan pernah memalingkan matamu dari
lawan, bahkan pada saat kamu dalam posisi menunduk!" Saat bertarung,
lawan adalah fokus sasaran kita. Sekali saja kita lengah, ia akan
dapat menjatuhkan kita dengan kekuatan yang mungkin tak pernah kita
perkirakan. Sekalipun kita terpaksa harus menundukkan kepala,
seperti kata Lee, pandangan kita harus tetap terarah pada lawan.



Petrus juga mengingatkan jemaat agar sadar dan berjaga-jaga akan
serangan Iblis. Apakah ini berarti kehidupan oang Kristen jadi serba
tegang dan was-was kalau-kalau mendadak entah dari mana lawan kita
menerkam? Syukurlah, tidak begitu. Fokus peringatan ini bukanlah
kecemasan dalam menghadapi serangan musuh, melainkan pentingnya
berserah pada Tuhan dan mengandalkan anugerah-Nya. Dalam
pemeliharaan-Nya, kita mendapatkan kekuatan dan senjata untuk
menghadapi tipu muslihat lawan.



Catatan kecil namun menarik dari Petrus adalah: "semua saudaramu di
seluruh dunia menanggung penderitaan yang sama" (ay. 9). Dengan kata
lain, kita tidak perlu berjuang seorang diri. Kita memiliki
komunitas saudara seiman yang dapat mendukung kita: dengan saling
mendoakan, dengan saling mengingatkan untuk tetap berpegang teguh
dalam iman, dengan saling menghibur dan menguatkan. Dalam
perlindungan dan pemeliharaan Allah serta dalam persekutuan yang
erat dengan saudara-saudara seiman, kita dikuatkan agar tetap teguh
dan tidak goyah. --Anton Siswanto

PENYERAHAN DIRI KEPADA TUHAN DAN PERSEKUTUAN DENGAN
SAUDARA SEIMAN MEMPERKUAT KITA DALAM MENGHADAPI PENCOBAAN.

e-RH Situs: http://renunganharian.net
e-RH arsip web: http://www.sabda.org/publikasi/e-rh/2013/12/18/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Diskusi renungan ini di Facebook:
https://www.facebook.com/groups/renungan.harian/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Ayat Alkitab: http://alkitab.sabda.org/?I+Petrus+5:1-11

I Petrus 5:1-11

1 Inilah daftar keturunan Adam. Pada waktu manusia itu diciptakan
oleh Allah, dibuat-Nyalah dia menurut rupa Allah;
2 laki-laki dan perempuan diciptakan-Nya mereka. Ia memberkati
mereka dan memberikan nama "Manusia" kepada mereka, pada waktu
mereka diciptakan.
3 Setelah Adam hidup seratus tiga puluh tahun, ia memperanakkan
seorang laki-laki menurut rupa dan gambarnya, lalu memberi nama
Set kepadanya.
4 Umur Adam, setelah memperanakkan Set, delapan ratus tahun, dan
ia memperanakkan anak-anak lelaki dan perempuan.
5 Jadi Adam mencapai umur sembilan ratus tiga puluh tahun, lalu ia
mati.
6 Setelah Set hidup seratus lima tahun, ia memperanakkan Enos.
7 Dan Set masih hidup delapan ratus tujuh tahun, setelah ia
memperanakkan Enos, dan ia memperanakkan anak-anak lelaki dan
perempuan.
8 Jadi Set mencapai umur sembilan ratus dua belas tahun, lalu ia
mati.
9 Setelah Enos hidup sembilan puluh tahun, ia memperanakkan Kenan.
10 Dan Enos masih hidup delapan ratus lima belas tahun, setelah ia
memperanakkan Kenan, dan ia memperanakkan anak-anak lelaki dan
perempuan.
11 Jadi Enos mencapai umur sembilan ratus lima tahun, lalu ia mati.

Bacaan Alkitab Setahun:
http://alkitab.sabda.org/?1+Petrus+3-5
Mobile: http://alkitab.mobi/tb/passage/1+Petrus+3-5


e-RH(c) +++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Ditulis oleh penulis-penulis Indonesia
Diterbitkan dan Hak Cipta (c) oleh Yayasan Gloria

Diberkati? Jadilah berkat dengan mendukung pelayanan Yayasan Gloria.
Donasi: Rekening Bank BCA, No. 456 500 8880 a.n. YAY GLORIA
Miliki Blog atau Website Sendiri
Dapatkan Panduannya
Hubungi : 0813 5643 8312 - 0857 5737 8151 - 0431 8013154
Format SMS : Panduan Isi Pesan
Klik Demo / Contoh & Tutor Tingkat Menengah
atau pilih template :
Klik, Pilih & Pesan Sekarang / Contoh & Tutor Tingkat Menengah
G R A T I S
The Christian Blog @ 2011 - 2012
Designer : Joni Wawoh, SH
hostgator promo