Renungan Harian & Leadership Kristen
| Renungan | Bina | Bio | Buku | Doa | E-JEMMi | Kisah | Konsel | Leadership | Wanita | Humor |

Thursday, May 30, 2013

(e-RH) Mei 31 -- GURU TERBAIK

e-RH(c) ++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
e-Renungan Harian
Sarana untuk bertumbuh dalam iman & menjadi saksi Kristus
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Tanggal: Jumat, 31 Mei 2013
Bacaan : 1 Tawarikh 14:8-17
Setahun: 2 Tawarikh 34-36
Nats: Maka bertanyalah lagi Daud kepada Allah, lalu Allah menjawab:
"Janganlah maju di belakang mereka..." (1 Tawarikh 14:14)

Judul:

GURU TERBAIK

Menurut pepatah, "Pengalaman adalah guru yang terbaik." Kita
menyebutnya "guru" karena pengalaman dapat memberikan banyak
pembelajaran dalam hidup. Ketika menghadapi sebuah masalah,
misalnya, acapkali kita memakai pengalaman masa lalu sebagai acuan
untuk menyelesaikannya. Namun, apakah pengalaman masa lalu itu
merupakan jaminan terbaik bahwa kita akan mendapatkan jalan ketika
kita menghadapi masalah yang serupa? Belum tentu!



Daud tidak memakai pengalaman masa lalunya untuk mengatasi masalah
meskipun ia menghadapi masalah yang sama. Sewaktu menghadapi
serangan dari bangsa Filistin, ia bertanya kepada Tuhan apakah
diizinkan untuk maju berperang (ay. 10). Tuhan menyuruhnya maju
berperang dan Daud menaatinya. Ia mengalami kemenangan. Beberapa
waktu kemudian musuh yang sama kembali menyerang. Namun, Daud tidak
langsung maju berperang. Lagi-lagi ia bertanya kepada Tuhan. Dan
Tuhan ternyata menunjukkan cara yang sama sekali berbeda dari cara
pertama. Kembali, ketaatannya pada petunjuk Tuhan memberinya
kemenangan (ay. 14-16). Daud mengambil langkah yang tepat dalam
mengatasi masalahnya. Daud tidak mengandalkan pengalaman, melainkan
mengandalkan bimbingan Tuhan.



Siapakah yang akan kita andalkan saat menghadapi masalah? Pengalaman
atau Tuhan? Nyatalah bahwa pengalaman bukan guru terbaik untuk
mengatasi masalah. Hanya Tuhanlah sumber jalan keluar yang andal.
Tuhanlah guru terbaik! Ketika kita bertanya kepada-Nya, Dia pasti
akan memberikan petunjuk yang terbaik dan akurat. --SYS

GURU TERBAIK UNTUK MENGATASI SETIAP MASALAH KITA:
TUHAN!

e-RH Situs: http://renunganharian.net
e-RH arsip web: http://www.sabda.org/publikasi/e-rh/2013/05/31/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Diskusi renungan ini di Facebook:
http://apps.facebook.com/renunganharian/home.php?d=2013/05/31/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Ayat Alkitab: http://alkitab.sabda.org/?1+Tawarikh+14:8-17

1 Tawarikh 14:8-17

8 Ketika didengar orang Filistin, bahwa Daud telah diurapi menjadi
raja atas seluruh Israel, maka majulah semua orang Filistin
untuk menangkap Daud. Tetapi Daud mendengar hal itu, lalu
majulah ia menghadapi mereka.
9 Ketika orang Filistin itu datang dan mengadakan penyerbuan di
lembah Refaim,
10 bertanyalah Daud kepada Allah: "Apakah aku harus maju melawan
orang Filistin itu dan akan Kauserahkankah mereka ke dalam
tanganku?" TUHAN menjawab: "Majulah, Aku akan menyerahkan mereka
ke dalam tanganmu."
11 Lalu majulah ia ke Baal-Perasim, dan Daud memukul mereka kalah
di sana. Berkatalah Daud: "Allah telah menerobos musuhku dengan
perantaraanku seperti air menerobos." Sebab itu orang menamakan
tempat itu Baal-Perasim.
12 Orang Filistin itu meninggalkan para allahnya di sana, lalu
orang Israel membakarnya habis atas perintah Daud.
13 Ketika orang Filistin menyerbu sekali lagi di lembah itu,
14 maka bertanyalah lagi Daud kepada Allah, lalu Allah menjawab:
"Janganlah maju di belakang mereka, tetapi buatlah gerakan
lingkaran terhadap mereka, sehingga engkau dapat menyerang
mereka dari jurusan pohon-pohon kertau.
15 Dan bila engkau mendengar bunyi derap langkah di puncak
pohon-pohon kertau itu, maka haruslah engkau keluar bertempur,
sebab Allah telah keluar berperang di depanmu untuk memukul
kalah tentara orang Filistin."
16 Dan Daud berbuat seperti yang diperintahkan Allah kepadanya,
maka mereka memukul kalah tentara orang Filistin, mulai dari
Gibeon sampai Gezer.
17 Lalu termasyhurlah nama Daud di segala negeri, dan TUHAN
mendatangkan rasa takut kepadanya atas segala bangsa.

Bacaan Alkitab Setahun:
http://alkitab.sabda.org/?2+Tawarikh+34-36
Mobile: http://alkitab.mobi/tb/passage/2+Tawarikh+34-36


e-RH(c) +++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Ditulis oleh penulis-penulis Indonesia
Diterbitkan dan Hak Cipta (c) oleh Yayasan Gloria

Diberkati? Jadilah berkat dengan mendukung pelayanan Yayasan Gloria.
Donasi: Rekening Bank BCA, No. 456 500 8880 a.n. YAY GLORIA
Miliki Blog atau Website Sendiri
Dapatkan Panduannya
Hubungi : 0813 5643 8312 - 0857 5737 8151 - 0431 8013154
Format SMS : Panduan Isi Pesan
Klik Demo / Contoh & Tutor Tingkat Menengah
atau pilih template :
Klik, Pilih & Pesan Sekarang / Contoh & Tutor Tingkat Menengah
G R A T I S
The Christian Blog @ 2011 - 2012
Designer : Joni Wawoh, SH
hostgator promo