Renungan Harian & Leadership Kristen
| Renungan | Bina | Bio | Buku | Doa | E-JEMMi | Kisah | Konsel | Leadership | Wanita | Humor |

Thursday, March 15, 2012

[i-kan-humor] [e-Humor] 2023 Maret/2012

Anda terdaftar dengan alamat: iklanmdo.kristen@blogger.com

e-Humor
2023, Maret 2012

Shalom,

Ketika teman, saudara, dan orang-orang yang kita kasihi mengalami depresi atau kurang bersemangat, kita wajib memberikan dorongan dan motivasi. Memberikan dorongan dan motivasi tidak hanya terbatas pada sesama manusia loh! Ternyata kepada binatang pun kita bisa memberikannya! Penasaran? Contohnya, ada pada humor edisi Jumat minggu ini. Mari disimak, jangan lupa jawab kuis yang sudah menunggu dikolom bawah ya! Tuhan memberkati.

Pemimpin Redaksi e-Humor,
Tatik Wahyuningsih
< tatik(at)in-christ.net >
< http://humor.sabda.org/ >


2023. CARA MEMOTIVASI

Mobil seorang pendeta terjebak dalam lumpur di sebuah jalanan desa yang sepi. Untunglah seorang petani lewat sambil menuntun kudanya. Sang pendeta meminta tolong agar si petani membantu untuk menarik mobilnya dari lumpur dengan menggunakan kudanya.

"Baiklah, Petir adalah kuda yang kuat," kata petani sambil mengikat kudanya ke mobil pendeta.

Ia kemudian berkata, "Ayo, Hitam! Tarik yang keras!" Petir tidak bergerak. Petani berteriak, "Ayo, tarik yang kuat, Samson!" Petir tetap tidak bergerak. "Kamu pasti bisa. Ayo lebih kencang lagi, Troy! Tarik!" teriak si petani. Petir tetap diam. Petani berseru, "Ayo, Petir! Tarikkkkkk yang kuat!" Akhirnya, Petir dengan susah payah menarik mobil itu. Dan berhasil.

Sang pendeta berterima kasih dan bertanya, "Maaf, kalau saya boleh tahu, kenapa kamu salah memanggil nama kudamu berkali-kali?"

Si petani menjawab, "Petir adalah kuda buta. Kalau ia tahu hanya ia sendiri yang menarik mobil itu, ia tidak akan mau melakukannya."

[Sumber: Senam Mulut Bikin Imut, 23]

"Tetapi kamu ini, kuatkanlah hatimu, jangan lemah semangatmu, karena ada upah bagi usahamu!" (2 Tawarikh 15:7) < http://alkitab.sabda.org/?2Tawarikh+15:7 >


KUIS HUMOR

Kuis minggu lalu 114: "Tempat kotor, berbau tidak sedap, namun sering dikunjungi orang, apakah itu?"

- Agnes Melissa Rianata < amr(at)xxx > = Toilet
- Agreice Hady < agreiceh(at)xxx > = WC
- Herlina < herlina(at)xxx > = Pasar, toilet umum
- Beth parapat < beth_parapat(at)xxx > = Toilet
- Edy (F & A, Comm Farm, Medan) < edy(at)xxx > = Toilet
- Daniel < daniel.nainggolan(at)xxx > = Toilet, WC, KAKUS, trima ksih
- Simbolon, Jimmy Pahala < jimmy.simbolon(at)xxx > = Pasar ikan
- Gibson sitinjak < ressurection.gibson(at)xxx > = Kamar mandi :)
- Maz pherry < mazpherry(at)xxx > = WC umum XD
- Lina Zheng < hope07_hao(at)xxx > = Toilet ya
- Anastasia saragih < tinkerbel_srgh(at)xxx > = Toilet
- Eka < riarimet(at)xxx > = Toilet/WC
- Fitry Sitorus <fitry.sitorus(at)xxx > = Tempat sampah
- Hosea Yopa < karatagr33n(at)xxx > = Pasar
- Aminadab Tefbana < tefbanaaminadab(at)xxx > = Toilet

Jawaban e-Humor: WC Umum atau Toilet

Wow! Terima kasih ya, untuk pelanggan yang sudah berpartisipasi menjawab kuis minggu lalu :) Semua penjawab hampir menjawab dengan tepat. Selamat ya! Nah silakan jawab kuis edisi kali ini :)

Kuis minggu ini 115: "Orang apa yang tidak memiliki pangkat tinggi, tetapi perintahnya selalu dituruti oleh banyak orang?"

Jawaban beserta nama Anda akan diumumkan pada edisi kuis e-Humor selanjutnya. Oleh karena itu, kirim jawaban Anda secepatnya ke Redaksi e-Humor, maksimal 5 hari setelah Anda menerima edisi ini ya.

Bagi Anda yang memiliki tebak-tebakan untuk dipasang sebagai kuis di e-Humor, silakan kirim ke: < humor(at)sabda.org >. Kami tunggu jawaban dan kirimannya, ya. Terima kasih banyak!


Kontak: < humor(at)sabda.org >
Redaksi: Tatik Wahyuningsih, Amy Grace Y.
(c) 2012 -- Yayasan Lembaga SABDA
< http://www.ylsa.org >
Rekening: BCA Pasar Legi Solo;
No. 0790266579
a.n. Yulia Oeniyati
< http://blog.sabda.org/ >
< http://fb.sabda.org/humor >
Berlangganan: < subscribe-i-kan-humor(at)hub.xc.org >
Berhenti: < unsubscribe-i-kan-humor(at)hub.xc.org >

Miliki Blog atau Website Sendiri
Dapatkan Panduannya
Hubungi : 0813 5643 8312 - 0857 5737 8151 - 0431 8013154
Format SMS : Panduan Isi Pesan
Klik Demo / Contoh & Tutor Tingkat Menengah
atau pilih template :
Klik, Pilih & Pesan Sekarang / Contoh & Tutor Tingkat Menengah
G R A T I S
The Christian Blog @ 2011 - 2012
Designer : Joni Wawoh, SH
hostgator promo